Kasus Narkoba di Bulukumba: 40 Tersangka Ditangkap, 100 Gram Sabu Disita

Selasa, 05 Juli 2022 - 17:09 WIB
loading...
Kasus Narkoba di Bulukumba:...
Wakapolres Bulukumba, Kompol Umar, saar merilis pengungkapan kasus narkoba di wilayahnya sejak Januari 2022 di Mapolres Bulukumba, Selasa (5/7/2022). Foto/Eky Hendrawan
A A A
BULUKUMBA - Kepolisian Resor (Polres) Bulukumba merilis pengungkapan kasus narkoba yang berhasil diungkap sepanjang tahun 2022. Sejak Januari tahun ini, total ada 40 tersangka yang ditangkap dengan barang bukti narkoba jenis sabu sebanyak 100,14 gram.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakapolres Bulukumba, Kompol Umar, saat konferensi pers, usai upacara HUT ke-76 Bhayangkara di Mapolres Bulukumba , Selasa (5/7/2022). Turut hadir Kasat Narkoba, Iptu Darmawangsa, dan Ps Kasi Humas, Iptu Marala.



Kasat Narkoba Polres Bulukumba , Iptu Darmawangsa, menambahkan pengungkapan kasus narkoba itu dilakukan di sejumlah wilayah kecamatan lingkup Bumi Panrita Lopi. Bahkan, untuk pengembangannya, ada yang dilakukan hingga di luar Bulukumba.

Dari 40 tersangka kasus narkoba itu, ia menyebut ada empat anak di bawah umur dan tiga perempuan. Salah satu di antaranya berasal dari Kecamatan Herlang, dimana sang tersangka disinyalir sebagai bandar, dengan barang bukti sabu seberat 6,6 gram.

Ia melanjutkan dari puluhan tersangka itu, ada sekitar tiga orang yang memang merupakan target Operasi Antik. “Jadi semua hasil pengungkapan ini sudah ada beberapa yang selesai proses penyidikannya dan sudah diserahkan ke kejaksaan," ujar dia.



Darmawangsa menyebut keberhasilan sederet pengungkapan kasus narkoba itu, tidak lepas berkat dukungan dari masyarakat dan rekan-rekan media. Olehnya itu, ia berharap agar sinergi dan kolaborasi yang telah terjalin baik dapat terus berlanjut.

“Alhamdulillah keberhasilan pengungkapan kasus narkoba ini tidak lepas dari dukungan masyarakat Bulukumba dan rekan-rekan media selaku mitra dalam memberikan informasi pemberitaan tentang keberhasilan dan edukasi bahaya dari penyalahgunaan narkotika," pungkasnya.
(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kapolres Ngada AKBP...
Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Dicopot Gara-gara Kasus Narkoba dan Asusila
Fariz RM Tersangka Kasus...
Fariz RM Tersangka Kasus Narkoba, Terancam 20 Tahun Penjara
Polisi Tetapkan Fariz...
Polisi Tetapkan Fariz RM Tersangka Kasus Narkoba!
Fariz RM Ditangkap,...
Fariz RM Ditangkap, Penyanyi Lawas yang Empat Kali Terjerat Kasus Narkoba
Apresiasi BNN Ungkap...
Apresiasi BNN Ungkap 620 Kasus Narkoba, Prof Henry: Pengedar Perlu Hukuman Lebih Keras
23 Anggota Polda Sumut...
23 Anggota Polda Sumut Dipecat Tidak Hormat Gara-gara Narkoba dan Disersi
7 Kapolda Sumbar Sedekade...
7 Kapolda Sumbar Sedekade Terakhir, Nomor 6 Terjerat Kasus Narkoba
Heboh 2 Kades di Lebak...
Heboh 2 Kades di Lebak Diduga Selingkuh dan Tersandung Narkoba, DPRD Turun Tangan
Kantor Desa Margajaya...
Kantor Desa Margajaya Disegel Warga usai Kades Tersandung Kasus Narkoba
Rekomendasi
Wasekjen MUI Bicara...
Wasekjen MUI Bicara Hukuman Pantas bagi Hakim Penerima Suap: Seumur Hidup atau Hukum Mati
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah...
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah Palsu, Begini Cara Mengeceknya
Anggis Devaki dan Anggislova,...
Anggis Devaki dan Anggislova, Hubungan Special di Perjalanan Karir Anggis
Berita Terkini
RS Persada Dukung Aparat...
RS Persada Dukung Aparat Selidiki Kasus Dokter yang Lecehkan Pasien
36 menit yang lalu
Truk Terjun ke Jurang...
Truk Terjun ke Jurang Pesisir Barat Lampung, 3 Orang Tewas
39 menit yang lalu
Gubernur Khofifah Kawal...
Gubernur Khofifah Kawal Kualitas Pendidikan Jatim, Pastikan SPMB Berintegritas
2 jam yang lalu
Polda Jateng Pastikan...
Polda Jateng Pastikan Proses Hukum 3 Tersangka Kasus PPDS FK Undip Tetap Berjalan
2 jam yang lalu
Pekerja Migran Indonesia...
Pekerja Migran Indonesia Diminta Waspada Terhadap Pinjol Ilegal dan Investasi Bodong
2 jam yang lalu
Puluhan Siswa SMKN 29...
Puluhan Siswa SMKN 29 Jakarta Dapat Pelatihan K3LH
4 jam yang lalu
Infografis
Ini Tersangka Serangan...
Ini Tersangka Serangan Mobil yang Tewaskan 15 Orang di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved