Kejuaraan Bulu Tangkis Kapolres Cup di Lutra Sambut HUT Bhayangkara ke-76
loading...
A
A
A
LUWU UTARA - Kepolisian Resor Luwu Utara ( Polres Lutra ) menggelar kejuaraan bulu tangkis Kapolres Cup di Lapangan Bulu Tangkis Pelita Masamba, 10-18 Juni mendatang. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka menyambut sekaligus memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76, yang jatuh pada 1 Juli mendatang.
Panitia penyelenggara, Andi Aswan, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah dan forkopimda atas motivasi dan dukungan sehingga kegiatan ini bisa terselenggara. Secara resmi, kejuaraan bulu tangkis Kapolres Cup ini sudah resmi dibuka pada Jumat (10/6/2022) kemarin.
"Kegiatan ini setiap tahun kita lakukan sebagai bentuk pembinaan atlet-atlet yang berprestasi untuk mengikuti kejuaraan baik ditingkat provinsi maupun nasional," ungkap dia.
Aswan menjelaskan pelaksanaan kejuaraan bulu tangkis ini terbagi tiga kategori. Masing-masing internal anggota Polri, kelas umum yakni kelas A dan B serta kelas umum C.
"Jumlah peserta terdiri dari 18 pasang internal polri, 38 pasang kelas umum A dan B serta 35 pasang umum kelas C," ungkap dia, dalam keterangan persnya, Sabtu (11/6/2022).
"Sistem pertandingan yang digunakan untuk internal polri adalah kompetisi. Sedangkan untuk kelas umum menggunakan sistem gugur dengan total hadiah Rp15 juta," sambung Aswan.
Kapolres Lutra, AKBP Alfian Nurnas, pada kesempatan itu menuturkan tujuan pelaksanaan kejuaraan bulu tangkis ini adalah mencari bibit berprestasi di Lutra.
"Atlet-atlet ini akan bertanding di Praporda mewakili Kabupaten Luwu Utara. Kita berharap kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi pemda dengan polres serta dengan selurus forkopinda dan instansi vertikal," tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Lutra, Suaib Mansur, yang turut hadir pada acara pembukaan, menyampaikan kejuaraan ini sekaligus ajang silaturrahmi dan kampanye terkait memasyarakatkan olahraga.
"Ajang ini adalah mencari bibit-bibit berprestasi, dimana event olahraga tidak bisa dipisahkan dari tourism yaitu pariwisata dan kuliner. Terimakasih karena melalui event ini akan menghidupkan seluruh UMKM, pemerintah sangat terbantu dengan event-event seperti ini," pungkas dia.
Panitia penyelenggara, Andi Aswan, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah dan forkopimda atas motivasi dan dukungan sehingga kegiatan ini bisa terselenggara. Secara resmi, kejuaraan bulu tangkis Kapolres Cup ini sudah resmi dibuka pada Jumat (10/6/2022) kemarin.
"Kegiatan ini setiap tahun kita lakukan sebagai bentuk pembinaan atlet-atlet yang berprestasi untuk mengikuti kejuaraan baik ditingkat provinsi maupun nasional," ungkap dia.
Aswan menjelaskan pelaksanaan kejuaraan bulu tangkis ini terbagi tiga kategori. Masing-masing internal anggota Polri, kelas umum yakni kelas A dan B serta kelas umum C.
"Jumlah peserta terdiri dari 18 pasang internal polri, 38 pasang kelas umum A dan B serta 35 pasang umum kelas C," ungkap dia, dalam keterangan persnya, Sabtu (11/6/2022).
"Sistem pertandingan yang digunakan untuk internal polri adalah kompetisi. Sedangkan untuk kelas umum menggunakan sistem gugur dengan total hadiah Rp15 juta," sambung Aswan.
Kapolres Lutra, AKBP Alfian Nurnas, pada kesempatan itu menuturkan tujuan pelaksanaan kejuaraan bulu tangkis ini adalah mencari bibit berprestasi di Lutra.
"Atlet-atlet ini akan bertanding di Praporda mewakili Kabupaten Luwu Utara. Kita berharap kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi pemda dengan polres serta dengan selurus forkopinda dan instansi vertikal," tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Lutra, Suaib Mansur, yang turut hadir pada acara pembukaan, menyampaikan kejuaraan ini sekaligus ajang silaturrahmi dan kampanye terkait memasyarakatkan olahraga.
"Ajang ini adalah mencari bibit-bibit berprestasi, dimana event olahraga tidak bisa dipisahkan dari tourism yaitu pariwisata dan kuliner. Terimakasih karena melalui event ini akan menghidupkan seluruh UMKM, pemerintah sangat terbantu dengan event-event seperti ini," pungkas dia.
(tri)