Heroik! 2 Bidan Tolong Persalinan Seorang Ibu di Tengah Pekat Malam Hutan Papua

Senin, 06 Juni 2022 - 05:02 WIB
loading...
Heroik! 2 Bidan Tolong...
Bidan Suria Ningsih bersama rekannya, Bidan Noni Tefa berupaya menolong seorang ibu yang melahirkan di Pulau Kimam, Distrik Waan, Kabupaten Merauke, Papua. Foto/iNews TV/Chanry Andrew Suripatty
A A A
MERAUKE - Aksi kekerasan bersenjata oleh orang tak dikenal yang kerap menimpa tenaga kesehatan di Papua, tak sedikitpun menyurutkan niat Bidan Suria Ningsih bersama rekannya, Bidan Noni Tefa, untuk melayani masyarakat Papua, dengan ketulusan dan kasih sayang.



Hal itu dibuktikan kedua tenaga kesehatan ini, saat menolong persalinan seorang ibu di tengah hutal lebat di wilayah Pulau Kimam, Distrik Waan, Kabupaten Merauke, Papua. Pertolongan ini dilakukan kedua bidan pada Sabtu (28/5/2022) tengah malam.



Aksi heroik Suria Ningsih Bela yang akrab dipanggil Bidan Bela, dan rekannya Noni Tefa yang akrab dipanggil Bidan Noni tersebut, viral dimedia sosial setelah diunggah oleh akun Suria Ningsih Bela Sirenden di Facebook, pada 1 Juni 2022.



Menurut Bidan Bela, kisah tersebut terjadi di Distrik Waan, Pulau Kimam, Kabupaten Merauke, Papua. Tepatnya pada Sabtu (28/5/2022) sekitar pukul 22.00 WIT. Proses persalinan di tengah hutan itu, terjadi karena lokasi rumah pasien dengan Puskesmas sangat jauh.

"Proses persalinan di alam terbuka dengan proses, tindakan, dan peralatan seadanya. Di mana jarak rumah ibu yang akan melahirkan tersebut ke lokasi Faskes (Fasilitas Kesehatan)/Puskesmas cukup jauh. Faktor lainnya adalah tindakan suami siaga, dan pantangan adat istiadat setempat yang begitu kental bagi seorang perempuan disaat tiba waktunya untuk melahirkan," ungkap Bidan Bela.

Bela menceritakan, bersama rekannya telah bergerak menuju rumah ibu yang hendak melahirkan, namun karena lokasinya yang jauh dan melihat kondisi ibu tersebut, akhirnya diputuskan untuk melakukan proses persalinan di tengah hutan.

Heroik! 2 Bidan Tolong Persalinan Seorang Ibu di Tengah Pekat Malam Hutan Papua
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2294 seconds (0.1#10.140)