Tak Pakai Masker, DPRD Salatiga Minta Ada Tindakan Tegas

Jum'at, 19 Juni 2020 - 15:44 WIB
loading...
Tak Pakai Masker, DPRD...
Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit saat memberikan keterangan kepada awak media terkait perkembangan COVID-19 di ruang rapat Kantor DPRD. Foto/SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SALATIGA - DPRD Kota Salatiga, meminta eksekutif untuk menindak tegas masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker di ruang publik. Ini untuk menekan penularan COVID-19.

(Baca juga: Polisi Selidiki Raibnya Rp5 Miliar Milik Nasabah BMT Insan Mandiri )

Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit mengatakan, sekarang penularan COVID-19 sudah transmisi lokal. Bahkan tingkat penularan COVID-19 di Salatiga saat ini mencapai 1,28.

"Untuk menekan penularan COVID-19, harus ada tindakan tegas kepada masyarakat yang tidak mengenakan masker. Sebab penularan COVID-19 melalui droplet (percikan ludah). Karena itu, saya minta eksekutif segera menerbitkan payung hukum untuk menindak warga yang tidak mengenakan masker," katanya, Jumat (19/6/2020).

(Baca juga: Dalam Tiga Hari, Aliran Modal Asing Kabur dari Indonesia Rp1,09 Triliun )

Menurut Dance langkah yang paling efektif untuk mencegah penularan COVID-19 yakni melaksanakan protokol kesehatan dan meningkatkan imunitas masyarakat. Hanya pelaksanaan juga harus mendapat dukungan dari masyarakat.

"Ini membutuhkan kesadaran masyarakat. Karena itu, saya juga minta masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan," ujarnya.

(Baca juga: Gol Valencia ke Gawang Madrid Dianulir Wasit, Vidal Anggap Lelucon )

Di sisi lain, Dance juga meminta kepada Dinas Kesehatan Kota (DKK) untuk menambah alat rapid test sebanyak 4.000. Ini untuk memperluas skrining guna mendeteksi warga yang terpapar COVID-19.

Menurut Dance, sampai sekarang sudah ada sekitar 7.000 orang yang menjalani rapid test. "Indikator keberhasilan penanganan COVID-19, salah satunya adalah banyaknya jumlah rapid test dan swab. Yang sudah swab sekitar 1.000 orang," pungkasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Inovatif, DPRD Salatiga...
Inovatif, DPRD Salatiga Ubah Lobi Kantor Jadi Ruang Literasi Hukum
Puncak Gernas BBI dan...
Puncak Gernas BBI dan BBWI Meriahkan HUT ke-79 Provinsi Jateng di Salatiga
Polda Jateng Bongkar...
Polda Jateng Bongkar Mafia Tanah Penilep 11 Bidang Tanah di Salatiga
Viral, Siswa SD di Salatiga...
Viral, Siswa SD di Salatiga Study Tour ke 3 Negara Naik Pesawat
Warung NKRI Digital...
Warung NKRI Digital Kolaborasikan Pencegahan Radikalisme dan Terorisme
Angkot Diseruduk Sedan...
Angkot Diseruduk Sedan hingga Terguling, 2 Penumpang Tewas 12 Luka-luka
Edarkan Ribuan Uang...
Edarkan Ribuan Uang Palsu, Pria di Salatiga Ditangkap
Rem Blong, Bus Rombongan...
Rem Blong, Bus Rombongan Santri Terguling di Salatiga
Gempa M 3,7 Berpusat...
Gempa M 3,7 Berpusat di Daratan Getarkan Salatiga
Rekomendasi
Pertamina EP Serahkan...
Pertamina EP Serahkan Pengelolaan Wilayah Migas ke Mitra KSO
Profil dan Biodata Cheryl...
Profil dan Biodata Cheryl Ruan, Istri Bobon Santoso yang Unfollow setelah Suaminya Mualaf
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
34 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
3 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Tiga Alasan Netanyahu...
Tiga Alasan Netanyahu Tak Berani Melanjutkan Perang di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved