Nasdem Sulsel Buka Pintu untuk Ilham Arief Sirajuddin

Kamis, 31 Maret 2022 - 21:10 WIB
loading...
Nasdem Sulsel Buka Pintu...
Ilham Arief Sirajuddin (IAS) bersama Ketua Demokrat Sulsel Nimatullah. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Nasdem Sulsel membuka pintu kepada Ilham Arief Sirajuddin (IAS). Partai yang dipimpin Rusdi Masse ini siap menampung mantan Calon Ketua Demokrat Sulsel ini jika mau bergabung.

Sekretaris DPW Nasdem Sulsel, Syaharuddin Alrif mengatakan pihaknya memang belum mendengar kabar soal sikap IAS. Namun partainya sangat terbuka kepada IAS bila ingin merapat.

"Saya belum dengar ada informasi kalau Pak IAS mau bergabung. Tapi siapapun yang mau gabung Nasdem, kami siapkan karpet biru. Apalagi jika itu Pak IAS," kata Syahar saat ditemui di DPRD Sulsel pada Kamis, (31/03/2022).



Syahar menuturkan, Nasdem ialah partai terbuka. Siapapun boleh bergabung. Bahkan mahasiswa saja banyak yang sudah mendaftar sebagai partai baru.

Khusus IAS, Syahar menilai mantan Wali Kota Makassar dua periode itu masih memiliki kekuatan. Dan mempunyai basis massa yang jelas.

"Tentu kami senang jika beliau bergabung. Pak IAS punya banyak pengalaman. Jam terbang banyak. Tidak usah diragukan lagi," ujarnya.

Sejatinya, Demokrat juga masih berharap agar IAS tetap di partai. DPP bahkan menawarkan posisi khusus kepada IAS. Potensi dan ketokohan IAS dianggap layak untuk memperkuat kepentingan politik Partai Demokrat regional Pulau Sulawesi.

Ketua Bappilu DPP Demokrat, Andi Arief, menyampaikan IAS merupakan sosok yang mempunyai pengaruh kuat di Sulawesi, khususnya Sulsel. Olehnya itu, DPP Demokrat menaruh harap agar mantan Wali Kota Makassar itu bisa berkiprah di partai berlambang mercy pada jenjang lebih tinggi.



"IAS merupakan sosok yang punya pengaruh kuat. Beliau merupakan tokoh yang bisa menutupi kebutuhan politik Demokrat tingkat regional," ucap Andi Arief.

Sementara itu, IAS sampai saat ini belum bersikap usai DPP lebih memilih Ni'matullah sebagai Ketua DPD Demokrat Sulsel. Kontak yang coba dihubungi tak direspons.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Diusung Partai Perindo,...
Diusung Partai Perindo, Maria N Saku: Bersama Menangkan Pilbup Kupang
Prabowo Waswas Jelang...
Prabowo Waswas Jelang Debat Kelima Pilpres, Ini Penyebabnya
Wali Kota Makassar Danny...
Wali Kota Makassar Danny Pomanto Putuskan Mundur dari Partai Nasdem, Ini Alasannya
Susul Putra Khofifah,...
Susul Putra Khofifah, Wakil Bendahara DPD Demokrat Jatim Mundur dari Partai
Putri Wapres Terpilih...
Putri Wapres Terpilih Aklamasi Pimpin Perempuan Demokrat
Partai Demokrat Percepat...
Partai Demokrat Percepat Proses PAW Bayu Airlangga di DPRD Jawa Timur
Dilantik Jadi Ketua...
Dilantik Jadi Ketua Partai Demokrat Jatim, Emil Tegas Sebut Tak Ada Kubu-kubuan
DPC Kecewa Emil Dardak...
DPC Kecewa Emil Dardak Pimpin Partai Demokrat Jatim
Minta Perlindungan Hukum...
Minta Perlindungan Hukum bagi Partai Demokrat, Emil Dardak Datangi PTTUN
Rekomendasi
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Daftar Presiden Rusia...
Daftar Presiden Rusia Sepanjang Sejarah, Baru 3 Orang dan Putin Terlama
Kejaksaan Selidiki Dugaan...
Kejaksaan Selidiki Dugaan Korupsi Proyek PDNS Rp958 Miliar, Geledah Kantor Komdigi
Berita Terkini
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
3 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
20 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
24 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
31 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Gunakan AI...
Arab Saudi Gunakan AI untuk Cetak Penghafal Al-Quran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved