Nenek Suharlina Tersenyum Semringah, Bisa Jalani Operasi Katarak Bersama MNC Peduli

Selasa, 22 Maret 2022 - 20:03 WIB
loading...
Nenek Suharlina Tersenyum Semringah, Bisa Jalani Operasi Katarak Bersama MNC Peduli
Nenek-nenek pasien operasi katarak yang digelar MNC Peduli, dijemput mobil ambulans agar bisa kontrol ke Rumah Sakit Telogorejo Semarang. Foto/iNews TV/Taufik Budi Nurcahyanto
A A A
SEMARANG - Senyum Suharlina terpancar semringah, saat dijemput ambulans dari tim MNC peduli. Nenek yang sudah memasuki usai senja ini, diantar kontrol ke Rumah Sakit Telogorejo Semarang, usai menjalani operasi katarak.



Mobil ambulans datang langsung ke rumah kos yang didiami pasien operasi katarak MNC Peduli, di kawasan Banyumanik, Semarang. Suharlina sepekan lalu menjalani operasi katarak, sehingga akan kembali kontrol ke Rumah Sakit Telogorejo Semarang.



Selain ambulans, tim MNC Peduli juga menerjunkan perawat untuk memastikan kondisi mata Suharlina aman tak terkena debu atau angin. Perjalanan dari rumah kos ke rumah sakit cukup jauh, sehingga sangat berisiko jika menggunakan mobil angkutan umum.



Kedua mata Suharlina menderita katarak parah sejak setahun terakhir. Ketiadaan biaya membuat nenek dua cucu itu tak bisa mendapatkan akses kesehatan, sementara dia masih tetap bekerja bersama anaknya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Anak Suharlina akhirnya mencari informasi operasi katarak gratis yang digelar MNC Peduli Jalinan Kasih. Setelah melengkapi persyaratan administratif, operasi segera dilakukan. Tahap pertama, mata kanan yang dilakukan tindakan operasi oleh dokter spesialis mata Rumah Sakit telogorejo Semarang, Alvin Hendryanto.

Nenek Suharlina Tersenyum Semringah, Bisa Jalani Operasi Katarak Bersama MNC Peduli


Operasi katarak gratis itu memberi harapan besar bagi Suharlina, agar bisa kembali menatap terangnya dunia. "Setelah mata kanannya berangsur pulih, mata kiri yang diselimuti selaput tebal katarak bisa segera dioperasi kembali," ujar Alvin Hendryanto.



Suharlina menangis bahagia usai menjalani pemeriksaan kesehatan matanya. Baginya, operasi katarak yang dibantu MNC Peduli ini, sangat berarti baginya. "Saya berharap bisa segera berjualan lagi. Terimakasih MNC Peduli," ungkapnya.

Bukan hanya Suharlina, bakti sosial MNC Peduli juga menjadi penolong jutaan warga prasejahtera untuk mendapatkan layanan kesehatan, di antaraya adalah tindakan operasi katarak, bibir sumbing, dan hernia yang semuanya dilakukan tanpa dipungut biaya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1642 seconds (0.1#10.140)