PSM Makassar vs Persita Tangerang: Misi Hindari Jurang Degradasi

Sabtu, 19 Februari 2022 - 07:41 WIB
loading...
A A A
Widodo pun tak menampik jika permasalahan finishing jadi salah satu pekerjaan rumah terbesar Persita Tangerang sejak beberapa pertandingan terakhir. Timnya kerap mendapatkan peluang mencetak gol, namun finishing selalu kurang sempurna.

"Tentunya simpel aja. Kalau permasalahan finishing pasti dilatih. Latihan finishing. Tapi ada yang lebih penting daripada itu. Bukan siapa yang mencetak gol, tapi bagaimana caranya tim ini bisa memenangkan pertandingan," ungkapnya.

"Saya berharap semua pemain bekerja dengan tupoksinya masing-masing. Memang kalau ada kesempatan (mencetak gol) silahkan, tapi kalau tidak ada kesempatan, pemain lain yang memang 100 persen untuk mencetak gol, mereka berhak untuk mendapatkan itu,” sambungnya.

Meskipun di beberapa pertandingan terakhir PSM Makassar sulit meraih kemenangan dari lawan-lawannya, tapi hal ini tidak dijadikan sebagai keuntungan berarti bagi Persita Tangerang . Apapun kondisinya, tentu setiap tim punya taktik dan strategi sendiri di tiap pertandingan.

"Tentunya tidak ada yang menjadi keuntungan buat kita. Mereka juga pasti akan memperbaiki hal itu. Tapi kita tetap fokus, fokus dulu koordinasikan ke tim kita sendiri. Dan tentu menyusul ke taktikal, bagaimana mengantisipasi mereka. Tentunya beberapa pemain yang masuk di dalam sepertiga pertahanan kita, itu yang perlu ekstra waspada, siapapun itu," terangnya.

Widodo juga tak bisa memastikan siapa saja pemainnya yang bisa diturunkan. Sebab pihaknya masih menunggu hasil tes PCR. Termasuk 6 pemain yang pekan lalu harus absen, karena terkonfirmasi terpapar Covid-19.

"Tentunya pemain yang positif kemarin kan menunggu hasil tes ya, hasil tes sekarang PCR. Kalaupun memang dia negatif, tapi ini kan masa pemulihan. Belum tentu kita melihat perkembangan untuk diturunkan. Jadi saya harapkan bersabar lah. Karena kesehatan jauh lebih penting," paparnya.



Pemain Persita Tangerang , Ahmad Nur Hardianto menuturkan, ia dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi PSM Makassar . Kekalahan 0-2 dari Arema FC di laga sebelumnya, sudah dilupakan.

"Tentunya kita dari pemain sudah melupakan laga kemarin dan kita pemain sudah siap bekerja keras buat pertandingan besok melawan PSM Makassar, ” sebutnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2206 seconds (0.1#10.24)