Polisi dan Pemotor Kejar-kejaran di Jalan Raya Bulukumba,saat Diamankan Ketahuan Bawa Badik

Minggu, 30 Januari 2022 - 22:02 WIB
loading...
Polisi dan Pemotor Kejar-kejaran di Jalan Raya Bulukumba,saat Diamankan Ketahuan Bawa Badik
Polisi terlibat kejar-kejaran dengan seorang pengendara motor di jalan raya Bulukumba, setelah diamankan ternyata pria itu membawa badik. Foto: Istimewa
A A A
BULUKUMBA - Seorang anggota polisi di Kabupaten Bulukumba , Sulawesi Selatan terlibat aksi kejar-kejaran dengan pengendara motor di Jalan Ahmad Yani.

Aksi itu terjadi lantaran pemotor tidak menggunakan helm saat berkendara. Polisi pun berhasil menangkap pemotor tersebut.



Belakangan diketahui, si pemotor ternyata juga membawa senjata tajam jenis badik.

Setelah dikejar dan diburu sejauh kurang lebih satu kilometer, pengendara motor tersebut akhirnya berhasil ditangkap di depan Mapolsek Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba.



“Selain kedapatan melanggar aturan lalu lintas, pengendara tersebut juga diamankan karena kedapatan membawa senjata tajam jenis badik,” kata Dampos Terpadu Satlantas Polres Bulukumba, Aiptu Baharuddin.



Pengendara motor yang diketahui berinisial MI (19) tersebut akhirnya diamankan di Mapolsek Ujung Bulu untuk proses hukum.

Sedangkan motornya diamankan di Mapolres Bulukumba, Sulawesi Selatan untuk ditilang.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2434 seconds (0.1#10.140)