Pengakuan Blak-blakan Penghuni Kerangkeng Manusia di Rumah Bupati Langkat

Rabu, 26 Januari 2022 - 07:04 WIB
loading...
Pengakuan Blak-blakan...
Suasana kerangkeng manusia di rumah pribadi Bupati Langkat.Foto/dok
A A A
MEDAN - Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Langkat, Sumatera Utara melakukan assesment kepada 30 orang yang berada di kerangkeng manusia di rumah pribadi Bupati Terbit Rencana Perangin Angin. Sejumlah pasien mengaku diperlakukan baik selama di dalam kerangkeng.

Menurut Plt Kepala BNNK Langkat, Rosmiyati, sejumlah dokter BNN didatangkan untuk melakukan assesment ini. Dari 30 orang, baru dua orang yang hadir di lokasi assesment di Kantor Kecamatan Kuala. "Kita akan memeriksa kondisi seluruh pasien untuk menentukan langkah selanjutnya," katanya.

Baca juga: Usai Penemuan Kerangkeng Manusia, Rumah Bupati Langkat Simpan Hewan Dilindungi

Jefri Sembiring, salah seorang yang dikerangkeng mengaku sudah empat bulan di panti tersebut dan diperlakukan baik. Hal yang sama diungkapkan Fredi Jonathan. Dia diberi obat-obatan, olah raga dan makan tiga kali sehari.



Pengawas sel, Suparman Perangin Angin mengungkapkan, tempat tersebut sudah berdiri sejak beberapa tahun yang lalu. Para pasien yang masuk ke sel sudah mendapat kesepakatan keluarganya. Saat ini, seluruh warga yang direhabilitasi sudah kembali ke keluarga masing-masing.

Tim gabungan Polda Sumut dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) dan BNN Kabupaten sempat dihadang warga saat akan mendatangi rumah di Desa Raja Tengah, Kecamatan Kuala, Langkat.

Warga juga menolak petugas memindahkan puluhan orang dalam kerangkeng di rumah Bupati Terbit Rencana Perangin-angin tersebut dengan berbagai alasan

Seperti yang terjadi Senin (24/1/2022) lalu, warga menolak dan berharap pada petugas tidak memindahkan para warga binaan ke tempat rehabilitasi lain di luar Kabupaten Langkat. Alasannya, warga tersebut sudah lama tinggal dan difasilitasi serta diberi pekerjaan walau tak digaji.

Baca juga: Steven Seagal Cium Mandau untuk Hormati Suku Dayak, Netizen Singgung Edy Mulyadi

Setelah dilakukan mediasi akhirnya 27 orang warga binaan tersebut dapat dievakuasi ke Dinas Sosial Sumut. Namun kerabat atau keluarga justru menjemput dan membawa pulang ke rumah masing-masing.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, hingga kini tim gabungan terus berkoordinasi dengann BNNP dan BNNK Langkat. "Sebanyak 11 orang telah dimintai klarifikasi dan keterangan. Di antaranya warga binaan, kepala desa, kepala dusun dan warga di sekitar lokasi," katanya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
300 Napi Rutan Salemba...
300 Napi Rutan Salemba Dipindahkan ke Jawa Barat dan Banten dalam Semalam
Sempat Masak Mi Instan...
Sempat Masak Mi Instan Sebelum Kabur, 13 Pasien Rehabilitasi Narkoba RS Jiwa Jambi Kelabuhi Penjaga
Waduh! 13 Pasien Rehabilitasi...
Waduh! 13 Pasien Rehabilitasi Narkoba RSJD Jambi Kabur
Kelebihan Kapasitas,...
Kelebihan Kapasitas, Lapas Pematangsiantar Pindahkan Warga Binaan ke Langkat
1.398 Narapidana di...
1.398 Narapidana di DIY Terima Remisi Kemerdekaan, 47 Langsung Bebas
Eks Bupati Langkat Divonis...
Eks Bupati Langkat Divonis Bebas di Kasus Kerangkeng Manusia, Jaksa Ajukan Kasasi
Eks Bupati Langkat Terbit...
Eks Bupati Langkat Terbit Rencana Peranginangin Divonis Bebas dalam Kasus Kerangkeng Manusia
Ratusan Warga Binaan...
Ratusan Warga Binaan Lapas Palangkaraya Salat Iduladha Bersama Petugas Rutan
Mantan Bupati Langkat...
Mantan Bupati Langkat Dituntut 14 Tahun Penjara dalam Kasus Kerangkeng Manusia
Rekomendasi
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
Berita Terkini
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
27 menit yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
1 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
1 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
1 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
1 jam yang lalu
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
2 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved