Diguyur Hujan Deras, 5 Desa di Garut Diterjang Banjir Bandang

Jum'at, 14 Januari 2022 - 07:20 WIB
loading...
Diguyur Hujan Deras, 5 Desa di Garut Diterjang Banjir Bandang
Lima desa di Kecamatan Selaawi, Garut, diterjang banjir bandang pada pukul 17.00 WIB, Kamis (13/1/2022). Foto SINDOnews
A A A
GARUT - Lima desa di Kecamatan Selaawi, Kabupaten Garut, diterjang banjir bandang pada pukul 17.00 WIB, Kamis (13/1/2022). Informasi sementara, tak ada korban jiwa akibat bencana yang terjadi di kawasan tersebut.

Laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Jawa Barat, banjir bandang menerjang Desa Putrajawa, Desa Samida, Desa Pelitasih, Desa Cirapuhan, dan Desa Mekarsari. Beberapa unit rumah dilaporkan terendam banjir.

"Namun dampak keseluruhan masih dalam tahap assessment. Sementara korban luka akibat peristiwa tersebut juga masih nihil," kata Kasi Kedaruratan BPBD Provinsi Jawa Barat Hadi Rahmat H, Jumat (14/1/2022).



Menurut Hadi, banjir bandang yang terjadi di lima desa disebabkan oleh curah hujan tinggi jagung terjadi cukup lama di kawasan itu, menyebabkan meluapnya sungai Cikuya. "Hujan dengan intensitas tinggi dalam waktu yang lama sehingga meluapnya Sungai Cikuya," ujarnya.

Saat ini, BPBD Jabar terus melakukan upaya penanganan, berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Garut dan unsur lainnya. Upaya pertama yang dilakukan adalah BPBD Kabupaten Garut melakukan tahap pendataan dengan Forkopicam Kecamatan Selaawi.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4205 seconds (0.1#10.140)