Tahun 2022 Pinjol Ilegal Diprediksi Bakal Tetap Marak

Sabtu, 01 Januari 2022 - 09:42 WIB
loading...
Tahun 2022 Pinjol Ilegal...
Pinjol ilegal diprediksi bakal tetap marak pada tahun 2022, kendati pemerintah dan aparat terkait terus melakukan berbagai upaya menekan penyebarannya. Foto ilustrasi SINDOnews
A A A
BANDUNG - Pinjaman online (pinjol) ilegal diprediksi bakal tetap marak pada tahun 2022, kendati pemerintah dan aparat terkait terus melakukan berbagai upaya menekan penyebarannya. Hal itu karena masih tingginya permintaan terhadap pinjaman financial technology (fintech).

CEO Digital Startup E-commerce Fintech (DEF) Nur Islami Javad mengatakan, berdasarkan survei yang dilakukannya, sebanyak 6 persen responden telah melakukan pinjaman online pada 2021. Angka tersebut mengalami kenaikan dari tahun 2020 yang hanya sekitar 5 persen.

"Pinjaman online diprediksi masih tegap tinggi. Begitupun dengan pinjol ilegal, walaupun terus diberantas, namun mereka akan tetap bermunculan. Di Amerika saja, pinjol ilegal tetap ada," kata Javad saat Zoom bersama media, Jumat (31/12/2021).

Menurut dia, tingginya minat masyarakat terhadap pinjol karena kemudahan prosesnya. Hal ini juga sesuai dengan hasil survei, di mana sebanyak 50 persen responden memilih meminjam di pinjol karena mudahnya persyaratan yang diajukan. Kemudian proses pencarian cepat dan kemudahan juga menjadi alasan tertinggi.

"Sebenarnya, semakin mudah dan cepat pencarian, maka semakin tidak diawasi OJK. Makanya, agar tidak terjerat gunakan pinjol legal atau terawasi OJK. Mereka taat terhadap aturan," beber dia.

Karena menurut Javad, pinjol memberikan kemudahan dalam meminjam uang. Ini selaras dengan tujuan pinjaman online, di mana 32 persen untuk kebutuhan belanja online, 28 persen untuk keperluan sehari hari, dan hanya 18 persen untuk modal usaha dan lainnya.

Mayoritas pinjaman adalah sebesar Rp1 juta, dan hanya sedikit yang meminjam antara 2 hingga 10 juta.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pekerja Migran Indonesia...
Pekerja Migran Indonesia Diminta Waspada Terhadap Pinjol Ilegal dan Investasi Bodong
AFPI: Kebijakan OJK...
AFPI: Kebijakan OJK Kuatkan Pengaturan Pindar demi Kualitas Pendanaan Lebih Baik
Misbakhun Ajak Konstituen...
Misbakhun Ajak Konstituen Perangi Judol dan Waspadai Pinjol
Danrem 151/Bainaya Tegaskan...
Danrem 151/Bainaya Tegaskan Prajurit Dilarang Judi Online dan Pinjol
Pelaku UMKM di Medan...
Pelaku UMKM di Medan Antusias Ikuti Kegiatan Literasi Digital dan Keuangan
Hindari Pinjol, AFPI...
Hindari Pinjol, AFPI Edukasi Pelaku UMKM Manfaatkan Fintech Lending
Gawat! OJK Ungkap Utang...
Gawat! OJK Ungkap Utang Pinjol Warga Jawa Barat Tembus Rp6 Triliun
58 Mahasiswa UMY Terjerat...
58 Mahasiswa UMY Terjerat Pinjol dan Rentenir untuk Gaya Hidup
3 Cara Ini Wajib Dilakukan...
3 Cara Ini Wajib Dilakukan untuk Mengetahui Legalitas Penyedia Pinjol
Rekomendasi
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Purnawirawan Try Sutrisno, Mantan Panglima TNI hingga Wakil Presiden
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
Jemaah Masjid di Prancis...
Jemaah Masjid di Prancis Ditikam Puluhan Kali, Polisi Buru Tersangka
Berita Terkini
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
31 menit yang lalu
Tinjauan ke Subang,...
Tinjauan ke Subang, Senior IFAD Akui Keberhasilan Program YESS Kementan
53 menit yang lalu
Kisah Sawerigading,...
Kisah Sawerigading, Putra Raja Luwu yang Jatuh Hati dan Ingin Nikahi Adik Kembarnya
54 menit yang lalu
Kekuasaan Kerajaan Majapahit...
Kekuasaan Kerajaan Majapahit Terbelah Dua Sebelum Sumpah Palapa Gajah Mada
1 jam yang lalu
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
2 jam yang lalu
Kisah Perang Dahsyat...
Kisah Perang Dahsyat Mataram Gempur Blambangan dengan Mengerahkan Meriam Raksasa
3 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved