Walikota Mojokerto Door to Door ke Rumah Warga yang Rayakan Natal

Minggu, 26 Desember 2021 - 08:30 WIB
loading...
Walikota Mojokerto Door to Door ke Rumah Warga yang Rayakan Natal
Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari membina toleransi kerukunan umat beragama di Kota Mojokerto.Foto/ist
A A A
MOJOKERTO - Wali Kota Mojokerto , Ika Puspitasari punya tradisi khusus dalam membina toleransi kerukunan umat beragama di Kota Mojokerto.

Tak hanya memastikan keamanan umat kristiani dalam melaksanakan ibadah di Gereja, Petinggi Pemkot ini juga door to door mendatangi kediaman umat kristiani yang membutuhkan uluran tangan.

Selain memberikan bingkisan tali asih, Ning Ita (sapaan akrab Wali Kota) juga menjanjikan bakal merenovasi rumah warga kristiani yang tak layak huni.

Baca juga: Bikin Geregetan, 2 Siswa SMP Berbuat Mesum di Alun-alun Gresik Ditangkap

"Kebetulan tadi ada salah satu warga pemeluk agama kristen yang kami kunjungi untuk kami beri tali asih kondisi rumahnya dikatakan sudah tidak layak huni. Nanti akan kami mintai datanya untuk pengusulan program bedah rumah tahun depan," ujarnya.

Ning Ita menyebut, kunjungan langsung ke rumah sejumlah warga kristiani menjadi tradisi rutin yang tak pernah dilewatkannya saat natal. Terutama rumah-rumah warga yang benar-benar membutuhkan uluran tangan.

"Ini tradisi kami, selain memastikan ibadah misa malam natal berjalan aman, damai dan kondusif, maka pagi harinya saya juga berkeliling ke beberapa anggota masyarakat Kota Mojokerto yang beragama nasrani yang sedang merayakan natal," ujarnya.

Kunjungan khusus tersebut, dalam rangka memberi ucapan natal secara langsung dan juga memberi uluran tangan terhadap mereka yang membutuhkan.

Baca juga: Dyah Pitaloka Citraresmi dan Tudingan Penyebab Perang Bubat Melawan Majapahit

"Kebetulan tujuh alamat rumah yang hari ini kita kunjungi, rata-rata adalah rumah para lansia. Mereka kita beri tali asih sebagai bentuk harmonisasi kerukunan umat beragama di kota tercinta kita ini," ucapnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)