Wajib Pajak di Bulukumba Kini Bisa Bayar PBB-P2 Lewat Mobile Banking

Minggu, 14 November 2021 - 12:22 WIB
loading...
Wajib Pajak di Bulukumba...
Penandatanganan MoU antara Pimpinan Cabang BNI 46 Bulukumba, Heruny Said dan Kepala Bapenda Bulukumba, Andi Mappiwali terkait penyediaan layanan perbankan dalam pembayaran pajak daerah. Foto: Eky Hendrawan
A A A
BULUKUMBA - Pembayaran pajak daerah, khususnya Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) kini semakian mudah. Wajib pajak yang memiliki rekening BNI dapat melakukan pembayaran melalui mobile banking dan SMS banking.

Sedangkan bagi wajib pajak yang belum memiliki rekening BNI dapat melakukan pembayaran PBB-P2 melalui teller dan juga melalui Agen 46 yang tersebar di desa dan kelurahan di wilayah Kabupaten Bulukumba .

Hal itu usai penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pimpinan Cabang BNI 46 Bulukumba, Heruny Said dan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Bulukumba, Andi Mappiwali terkait penyediaan layanan perbankan dalam pembayaran pajak daerah.



"Untuk tahap awal ini kita terapkan untuk pembayaran PBB-P2 dan BPHTB. Kami berharap kedepannya, pembayaran Pajak Daerah lainnya juga dapat dilakukan melalui BNI," ujar Andi Mappiwali.

Dia berharap, kerja sama ini dapat berdampak pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Daerah dengan kemudahan yang diberikan.

Pimpinan Cabang BNI Bulukumba, Heruny Said menaruh harapan dengan adanya kerja sama tersebut bisa membantu pemerintah daerah untuk melakukan percepatan penerimaan PAD. BNI memberikan kemudahan pembayaran pajak melalui ATM, Mobile Banking, SMS Banking, Internet Banking dan melalui Agen BNI46.



"Fasilitas ini akan memaksimalkan penerimaan PAD. Di samping itu akan mempermudah pemantauan dan pelaporannya secara real time," ujar Heruny.

Turut hadir dalam penandatanganan tersebut Sekretaris Bapenda, Andi Endang beserta seluruh jajaran Bapenda Bulukumba.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terungkap, Pelaku Penganiaya...
Terungkap, Pelaku Penganiaya Bocah Perempuan di Bulukumba Ternyata Paman Korban
Relawan Orang Muda Ganjar...
Relawan Orang Muda Ganjar Gelar Lomba Layang-Layang di Balukumba
Tingkatkan Ekonomi,...
Tingkatkan Ekonomi, Petebu Ganjar Pelatihan Bikin Gula Merah dari Nira Tebu
GMC Sulsel Gelar Pelatihan...
GMC Sulsel Gelar Pelatihan Merajut Benang Bersama Milenial Bulukumba
Bacaleg DPR RI Haji...
Bacaleg DPR RI Haji Naim Gani Ungkap Alasan Perindo Bulukumba Berbagi 1.000 Paket Makanan
Berbagi 1.000 Paket...
Berbagi 1.000 Paket Makanan ke Pengguna Jalan, Perindo Bulukumba Ingin Lebih Dekat dengan Masyarakat
DPD Partai Perindo Bulukumba...
DPD Partai Perindo Bulukumba Berbagi 1.000 Paket Makanan kepada Pengguna Jalan
Gempar! Pria di Bulukumba...
Gempar! Pria di Bulukumba Tewas Ditikam Jelang Buka Puasa, Pemicunya Perselingkuhan
Pembentukan Kampung...
Pembentukan Kampung Kolaborasi Cara Cegah Stunting di Bulukumba
Rekomendasi
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
Abu Ubaidah Puji Keajaiban...
Abu Ubaidah Puji Keajaiban Militer Saat Pejuang Al-Qassam Sergap Pasukan Israel di Rafah
Berita Terkini
2 Bandar Narkoba Kabur,...
2 Bandar Narkoba Kabur, Polres Pamekasan Janjikan Hadiah Rp10 Juta bagi Informan
39 menit yang lalu
Ancam Ledakkan Mapolres...
Ancam Ledakkan Mapolres Pacitan, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88
1 jam yang lalu
Kadis LH Tangsel Jadi...
Kadis LH Tangsel Jadi Tersangka Korupsi Pengelolaan Sampah Rp25 Miliar, Aset Lahan Disita
2 jam yang lalu
RS Persada Belum Beri...
RS Persada Belum Beri Akses CCTV untuk Penyelidikan Dugaan Pelecehan Oknum Dokter
2 jam yang lalu
Kejati Sultra Tetapkan...
Kejati Sultra Tetapkan Kepala KUPP Kolaka dan 3 Direktur Perusahaan Tambang Nikel Tersangka Korupsi
3 jam yang lalu
Kisah Pertempuran Raja...
Kisah Pertempuran Raja Mataram dengan Adiknya Sendiri
5 jam yang lalu
Infografis
Nuklir Korut Kini Bisa...
Nuklir Korut Kini Bisa Menghantam Seluruh Wilayah AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved