Karena Dendam, Kartadi Tega Buat Anaknya Menjanda dan Cucunya Kehilangan Ayah

Jum'at, 12 November 2021 - 22:32 WIB
loading...
Karena Dendam, Kartadi...
Istri korban, Neli hanya bisa histeris dan memeluk anaknya saat jenazah suaminya dievakuasi ke rumah sakit. Suaminya tewas di tangan bapaknya, Kartadi. Foto: iNewsTV/Uun Yuniar
A A A
MEMPAWAH - Kartadi warga Desa Sungai Bakau Besar Laut, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah tega membuat anaknya Neli, menjanda dan cucunya kehilangan ayah hanya karena dendam .

Yah, Kartadi tega dengan sadis membunuh Johdi , yang tidak lain adalah suami anaknya, Neli. Pembunuhan itu dilakukannya saat Neli istri korban, mengantar anaknya ke sekolah, Rabu (10/11/2021).

Kini, polisi telah menangkap Kartadi setelah sempat buron usai membunuh menantunya. Kartadi langsung kabur menggunakan bus ke Kabupaten Sambas, dan bersembunyi di kediaman keponakannya di Kecamatan Tebas.



Namun berkat informasi dan kerja keras, Polres Mempawah berhasil membekuk Kartadi dan langsung dibawa ke Mapolres Mempawah guna diperiksa lebih lanjut.

Dalam keterangan pers kepada wartawan, Jumat sore (12/11/2021), Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah menjelaskan, Kartadi tega menghabisi nyawa menantunya diduga karena ada permasalahan pribadi.

“Kartadi menghabisi nyawa Johdi menggunakan penggilingan batu yang dihantamkan ke kepalanya, usai melakukan aksinya Kartadi langsung kabur menggunakan bus ke Kabupaten Sambas,” beber kapolres.



Saat press release di Mapolres Mempawah Kartadi beserta sejumlah barang bukti turut dihadirkan, termasuk penggilingan batu seberat 13 kilogram yang digunakannya untuk menghabisi nyawa Johdi.

“Kartadi akan dikenakan Pasal 338 Kitab Undang Undang Hukum Pidana (KUHP) dengan ancaman seumur hidup,” pungkasnya.

Sebelumnya, pada hari Rabu pagi (10/11/2021), Neli istri korban langsung histeris saat menemukan suaminya tewas bersimbah darah, usai kembali dari mengantar anaknya ke sekolah.



Neli tidak menyangka suaminya yang ditinggal mengantar anak ke sekolah, sudah dalam keadaan tidak bernyawa. Sebelum mengantar anaknya ke sekolah, Neli sempat melihat suaminya, masih terbaring di tempat tidurnya. Sementara ayah Neli, terlihat sehat dan masih menikmati sarapan kue.

Neli menerangkan, suami dan ayahnya pernah bertengkar usai ayahnya mengalami tekanan mental lantaran istrinya meninggal dunia.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sadis! Tersinggung Disebut...
Sadis! Tersinggung Disebut Malas Cari Kerja, Suami di Maros Pukul Istri Pakai Barbel 10 Kg hingga Meninggal
Tim Opsnal Krimum Polres...
Tim Opsnal Krimum Polres Metro Jaksel Amankan Pelaku Pencurian Mobil
Anggota Polda Jateng...
Anggota Polda Jateng Brigadir Ade Kurniawan Dipecat, Ini Pelanggarannya
Bunuh Bayi Hasil Hubungan...
Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Anggota Polda Jateng Brigadir Ade Kurniawan Dipecat
Dua Pelaku Begal Anggota...
Dua Pelaku Begal Anggota Polres Metro Bekasi Ditangkap
Mahasiswa PTN di Malang...
Mahasiswa PTN di Malang Bunuh Diri Lompat dari Jembatan Tunggulmas
Bongkar Rumah Produksi...
Bongkar Rumah Produksi Uang Palsu di Bogor, Polsek Tanah Abang Sita Rp451,7 Juta
Terungkap! Motif Oknum...
Terungkap! Motif Oknum TNI AL Bunuh Juwita, Jurnalis Banjarbaru karena Menolak Menikahi
Motif Keponakan Bunuh...
Motif Keponakan Bunuh Tante di Bogor karena Sakit Hati
Rekomendasi
Kulit Kusam setelah...
Kulit Kusam setelah Liburan? Ini Cara Cepat Bikin Kulit Glowing Lagi!
Perang Antariksa Bukan...
Perang Antariksa Bukan Isapan Jempol! NATO Khawatir Rusia Simpan Senjata Nuklir di Satelit
Tupperware Resmi Tutup,...
Tupperware Resmi Tutup, Akhir Cerita 33 Tahun Menemani Keluarga Indonesia
Berita Terkini
Dedi Mulyadi Larang...
Dedi Mulyadi Larang Pungutan Sumbangan di Jalan, Ini Kata Warga Bekasi
4 jam yang lalu
Jalan Raya Pangalengan...
Jalan Raya Pangalengan Tertutup Longsor Picu Kemacetan hingga 2 Km
5 jam yang lalu
Peduli Lingkungan, BDO...
Peduli Lingkungan, BDO Legal dan IKA FH Unpad Gelar Turnamen Golf
6 jam yang lalu
Longsor Tutup Jalan...
Longsor Tutup Jalan Raya Pangalengan, Akses Lalu Lintas Lumpuh Total
7 jam yang lalu
Soroti Perkembangan...
Soroti Perkembangan Bangsa, Aktivis 98 Jabar Gelar Silaturahmi
8 jam yang lalu
20.000 Banser Apel Bareng...
20.000 Banser Apel Bareng TNI, Ketum GP Ansor: Manunggal Kekuatan Indonesia
8 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved