Pemkab Bulukumba Kejar Realisasi Target Vaksinasi 30% hingga Akhir Tahun

Selasa, 12 Oktober 2021 - 12:41 WIB
loading...
Pemkab Bulukumba Kejar...
Rapat monitoring dan evaluasi (Monev) pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Pendopo Rujab Bupati, Senin 11 Oktober 2021 kemarin. Foto: SINDOnews/Eky Hendrawan
A A A
BULUKUMBA - Pemerintah Kabupaten Bulukumba berupaya mengejarrealisasi vaksinasi hingga 30% dari total sasaran 346.759 penduduk, akhir tahun ini. Sampai bulan ini, capaian vaksinasi di Bulukumba baru di angka 20%.

Demi mengejar realisasi vaksinasi itu, Bupati Bulukumba , Muchtar Ali Yusuf meminta Satgas atau unit kerja yang terkait untuk mengambil langkah-langkah strategis mengejar target vaksinasi.

Baca Juga: Bupati
Dengan capaian tersebut, Andi Utta sapaannya meminta Gerakan Grebek Covid diubah tugasnya untuk menyasar warga yang belum vaksin. Selama ini, Grebek Covid hanya melakukan pengecekan terhadap gejala Covid-19 warga dengan tes suhu tubuh dan oximeter.

Ia mengajak jajaran pemerintah seperti camat, kepala desa dan lurah bersama unsur TNI-Polri di wilayahnya untuk meningkatkan edukasi kepada masyarakat, sehingga sadar pentingnya herd immunity.

Baca Juga: Andi Utta
Sementara itu, Kadis Kesehatan, dr Wahyuni AS menyampaikan, pelayanan vaksinasi di Kabupaten Bulukumba dilakukan di 23 unit layanan vaksinasi. Terdiri dari 20 puskesmas, ditambah posko di Kodim, Polres dan RSUD.

ini.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2641 seconds (0.1#10.24)