Puluhan Pengunjung Kafe Panik, Tak Berkutik saat Diswab

Minggu, 22 Agustus 2021 - 21:43 WIB
loading...
Puluhan Pengunjung Kafe...
Pengunjung kafe panik saat sejumlah petugas gabungan datang merazia kerumunan warga, demi mencegah penyebaran COVID-19. Foto: iNewsTV/Yudha Bahar
A A A
MEDAN - Puluhan pengunjung kafe di Belawan Kota Medan , Sumatera Utara ( Sumut ) mendadak panik dan berusaha kabur saat sejumlah gabungan datang merazia kerumunan di masa PPKM .

Bukannya berhasil kabur warga yang akan keluar dicegah petugas dan terdapat 25 pengunjung harus mau diswab antigen lantaran berkerumunan tanpa menggunakan masker saat nongkrong di kafe tersebut.



Sekretaris Kecamatan Medan Belawan, Robby Kurniawan mengatakan razia ini dilakukan untuk memutus mata rantai COVID-19 dan mencegas kluster baru.

“Serta memberikan edukasi terhadap masyarakat agar senantiasa menggunakan masker saat beraktivitas dan menghindari kerumunan,” katanya.



Dari hasil swab tidak ada satupun pengunjung yang dinyatakan positif COVID-19, seluruh pengunjung yang kedapatan tidak menggunakan masker didata kemudian diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1790 seconds (0.1#10.140)