Pandemi Tak Kunjung Usai, Gerakan #MenangBersama Menggema di Bandung

Jum'at, 13 Agustus 2021 - 05:05 WIB
loading...
Pandemi Tak Kunjung...
Peluncuran gerakan #Menangbersama sebagai upaya untuk memperkuat solidaritas sosial di masa pandemi. Foto: SINDONews/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - Pandemi COVID-19 telah berdampak besar terhadap seluruh sektor kehidupan. Akibatnya, masyarakat menghadapi berbagai persoalan hidup akibat pandemi yang tak kunjung usai itu.

Mengacu pada kondisi tersebut, sejumlah jaringan publik berkolaborasi meluncurkan gerakan #MenangBersama guna memperkuat solidaritas sosial dalam upaya penanggulangan pandemi COVID-19.

Ketua Jaringan Publik #MenangBersama, Tita Djmaryo mengatakan, gerakan ini hadir untuk memberikan bantuan dan akses langsung kepada masyarakat. Pada tahap awal, gerakan ini diluncurkan di Bandung dan Jakarta.



Lahir dari kolaborasi Paragon Technology & Innovation, Rumah Amal Salman, Pemimpin.id, Ganara.Art, Dampak Sosial Indonesia, Semua Murid Semua Guru, Everidea, Tunas Bakti Nusantara, Psikologi Bergerak, dan Yayasan Ganara Mari Berbagi Seni, gerakan #MenangBersama merupakan aksi lanjutan dari gerakan #WargaBantuWarga yang sudah berjalan sukses di masa pandemi COVID-19.

"Tujuan utama yang ingin dicapai oleh gerakan ini, yakni memperkuat resiliensi (ketangguhan) masyarakat dengan mendorong partisipasi publik dalam mobilisasi sumber daya untuk mendukung berbagai solusi penanggulangan pandemi," kata Tita dalam peluncuran gerakan #MenangBersama yang digelar virtual, Kamis (12/8/2021).

Tita memaparkan, gerakan #MenangBersama memberikan empat layanan utama bagi pasien COVID-19, termasuk masyarakat terdampak pandemi COVID-19, yakni layanan bantuan penderita COVID-19, bantuan psikologis, bantuan untuk bertahan dan bantuan lainnya.



Pada bantuan penderita COVID-19, gerakan ini akan memfokuskan layanan bagi pasien COVID-19 yang tidak dapat memenuhi kebutuhan isolasi mandiri dan kebutuhan darurat mereka. Pihaknya menghadirkan fasilitas isolasi untuk 10 penderita COVID-19 bergejala ringan. Selain itu, fasilitas tambahan untuk 15 orang penderita OTG akan diluncurkan di Jakarta dan Bandung.

"Kita juga menyiapkan 25 unit ventilator yang akan dipinjamkan kepada para penderita COVID-19 yang membutuhkan bantuan pernapasan di Bandung. Masih di Bandung, ada juga layanan kedaruratan berupa dua unit ambulans, 12 tabung oksigen, dan sumbangan plasma," paparnya.



Kemudian, layanan bantuan psikologis akan diberikan guna membantu dan memastikan kesehatan mental penderita COVID-19, tenaga kesehatan dan keluarganya serta keluarga pasien yang tengah menjalani isolasi mandiri melalui kegiatan kreatif, layanan pendampingan, healing, dan coaching.

"Untuk penggalangan dana, saat ini terkumpul sebanyak Rp220 juta dari berbagai kalangan termasuk warga Indonesia di Perth, Australia. Dana akan digunakan untuk membantu layanan-layanan #MenangBersama," tandasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Mengenal Masjid Salman...
Mengenal Masjid Salman Rasidi di Soreang Bandung, Desain Unik Menyerupai Lumbung Padi
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Viral Penampakan Mobil...
Viral Penampakan Mobil Nyemplung ke Sungai Citarik Gegara Gagal Parkir
PN Bandung Tolak Praperadilan...
PN Bandung Tolak Praperadilan Pimpinan YMT Kebun Binatang Bandung
Kasus Penyiksaan Kucing...
Kasus Penyiksaan Kucing di Bandung, Miss Earth 2019: Presiden Kita Sangat Peduli Hewan
Keji, Pria di Bandung...
Keji, Pria di Bandung Tembak Kucing Pakai Air Softgun hingga Mati
Trans Metro Pasundan...
Trans Metro Pasundan Berubah Nama Jadi Metro Trans Jabar, Beroperasi 8 Koridor di Kabupaten Bandung
Rekomendasi
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Staf Sekjen PDIP Hasto...
Staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ajukan Praperadilan di PN Selatan
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
11 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved