Kerja Keras, Satreskoba Polresta Manado Gasak 2 Pengedar Narkoba

Rabu, 04 Agustus 2021 - 18:36 WIB
loading...
Kerja Keras, Satreskoba...
Satreskoba Polresta Manado berhasil mengamankan dua orang pelaku pengedaran narkotika jenis sabu dan obat keras. Foto/MPI/Subhan Sabu
A A A
MANADO - Kerja keras Satreskoba Polresta Manado, membuahkan hasil. Dalam sehari, mereka berhasil meringkus dua orang pelaku pengedaran narkotika jenis sabu, dan obat keras jenis trihexyphenidyl di dua lokasi berbeda.



Penangkapan pertama terjadi di Lingkungan II, Kelurahan Singkil II, Kecamatan Singkil. Seorang pria berinisial MNH (25) berhasil ditangkap di dalam rumah tetangganya, saat sedang melakukan transaksi obat keras jenis trihexyphenidyl tanpa izin.



"Tim kemudian melakukan penggeledahan kepada tersangka MNH, dan ditemukan 99 butir trihexyphenidyl, serta 51 butir lainnya dari pembeli berinisial E," ujar Kasat Reskoba Polresta Manado, AKP Sugeng Wahyudi Santoso, Rabu (4/8/2021).



Tersangka bersama barang bukti 150 butir trihexyphenidyl , uang transaksi Rp300 ribu, serta satu buah ponsel langsung digelandang ke Mako Satreskoba Polresta Manado, guna penyelidikan lebih lanjut.

Penangkapan kedua terjadi di Jalan Maruasey, Malalayang I Barat, Kecamatan Malalayang. Seorang sopir bus angkutan Manado-Palu, berinisial JR alias Onal (38) ditangkap bersama satu paket narkotika jenis sabu.



"Onal ditangkap saat sedang berada di busnya, dan pada saat digeledah tim menemukan satu paket sabu yang disimpan dalam kotak pembungkus rokok. Kemudian tim langsung membawa tersangka, dan barang bukti ke Mako Polresta Manado, guna penyelidikan lebih lanjut," tutur Sugeng Wahyudi Santoso.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2371 seconds (0.1#10.140)