PPKM Level III Diperpanjang, Indah Bentuk Tiga Tim Pengendalian Covid-19

Senin, 02 Agustus 2021 - 16:57 WIB
loading...
PPKM Level III Diperpanjang,...
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani. Foto: Istimewa
A A A
LUWU UTARA - Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level III di Kabupaten Luwu Utara diperpanjang sampai tanggal 9 Agustus 2021 mendatang.

Perpanjangan masa PPKM level III diambil dengan pertimbangan masih tingginya jumlah kasus harian COVID-19 di daerah tersebut.

“Laporan Dinas Kesehatan per hari ini, ada 66 kasus aktif yang tersebar di 80% kecamatan yang membuat pemerintah masih memperpanjang PPKM level 3 hingga seminggu ke depan sampai 9 Agustus 2021 dengan beberapa penyesuaian,” kata Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, saat memimpin Rapat Evaluasi PPKM, Senin (2/8/2021), di Ruang Command Center Kantor Bupati Luwu Utara .



Rapat dihadiri seluruh Perangkat Daerah terkait dan diikuti para Camat secara virtual. Selain memperpanjang PPKM level 3, ada beberapa penyesuaian yang dilakukan Pemda, di antaranya memperketat protokol kesehatan 5M di tempat-tempat fasilitas publik, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumuman, serta mengurangi mobilitas.

Untuk mengakselerasi pengendalian kasus COVID-19, Indah berharap Dinas Kesehatan segera membentuk tiga Tim Pengendalian COVID-19. Tiga tim itu, sebut Indah, adalah Tim Promosi Kesehatanyang bertugas memasifkan sosialisasi protokol kesehatan 5M sampai ke tingkat desa, Tim Penanganan COVID-19 3T (testing, tracing and treatment), serta Tim Vaksinisasi .

Terkait aktivitas ekonomi, dia meminta Dinas P2KUKM segera melakukan penyesuaian aktivitas ekonomi masyarakat, seperti pemberlakuan jam operasional rumah makan dan sejenisnya sampai pukul 19.00 WITA, dan take away sampai 21.00 WITA. “Untuk aktivitas ekonomi masyarakat, lebih lanjut nanti akan diatur oleh Dinas P2KUKM,” tutur Indah Putri Indriani.

Aktivitas keagamaan juga mendapat penyesuaian. Meski tak ada pelarangan di rumah ibadah, tapi dia berharap penerapan prokes yang ketat.



“Untuk penanganan COVID-19 kita fokus penanganan di hulu dengan memaksimalkan relawan desa dan edukasi 5M dengan pendekatan persuasif humanis dan penyebaran informasi melalui kanal-kanal pemerintah,” sebut dia.

Terkait aktivitas pendidikan, Indah tetap menunda pembelajaran tatap muka sampai kondisi membaik, kecuali kecamatan zona hijau yang dibolehkan.

“Saya mohon dukungan kita semua untuk memperketat protokol kesehatan karena diprediksi klimaks dari COVID-19 ini adalah bulan Agustus. Jadi, sebulan ini kita harus fokus pada penanganannya,” pungkasnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banjir Luwu Utara Bikin...
Banjir Luwu Utara Bikin 5 Desa Terisolasi 3 Bulan, Pemerintah Tutup Mata?
PPKM Dicabut, Satgas...
PPKM Dicabut, Satgas Covid-19 Kepri Minta Pengurus RT Tetap Ajak Warga Vaksin
Keseriusan Pemkab Pangandaran...
Keseriusan Pemkab Pangandaran Terapkan Protokol Kesehatan di Objek Wisata
Menggelikan! Kelamaan...
Menggelikan! Kelamaan Belajar Daring, Ada Siswa SMA Tak Saling Kenal Lagi saat PTM di Manado
Pemko Palu Gelar Operasi...
Pemko Palu Gelar Operasi Yustisi Kedisiplinan Prokes
Kejar Status PPKM Level...
Kejar Status PPKM Level 1, Hendi Giatkan 3T di Kota Semarang
COVID-19 Melonjak Objek...
COVID-19 Melonjak Objek Wisata Ditutup, Warga Nekad Memancing di Danau Toba
Pemkab Barito Kuala...
Pemkab Barito Kuala Bagikan 76 Ribu Masker Saat Perayaan HUT ke-76 RI
Bupati Asmat Sebut FKUB...
Bupati Asmat Sebut FKUB Asmat Tetap Jadi Pelopor Kerukunan Umat Beragama
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 222: Kecurigaan Noah Pada Biru
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 124: Tragedi yang Menimpa Emil
Viral Rekaman Suara...
Viral Rekaman Suara Pertengkaran Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga Berujung Talak
Berita Terkini
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
23 menit yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
24 menit yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
27 menit yang lalu
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
46 menit yang lalu
Budaya Nikah ala Sasak...
Budaya Nikah ala Sasak Ditampilkan di Halalbihalal Masyarakat Lombok Diaspora
48 menit yang lalu
Pramono Anung Ditemani...
Pramono Anung Ditemani Charles Honoris Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
48 menit yang lalu
Infografis
Covid-19 Varian EG.5...
Covid-19 Varian EG.5 di Singapura Sudah Menyebar ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved