Hendak Kembali ke Jakarta, Ratusan Kendaraan Pemudik Diputar Balik

Selasa, 26 Mei 2020 - 11:04 WIB
loading...
Hendak Kembali ke Jakarta,...
Ratusan kendaraan roda empat diputar balik di Pos Check Point KM 47 B tol Cikampek. SINDOnews/Nila Kusuma
A A A
KARAWANG - Sedikitnya 850 unit kendaraan roda empat yang hendak menuju Jakarta diputar balik ke tempat asal saat melintasi Jalan Tol Cikampek di Kabupaten Karawang . Para pemudik diminta putar balik ke tempat asal karena tidak bisa menunjukan Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) saat dilakukan pemeriksaan di Pos Check Point KM47 tol Cikampek - Jakarta.

“Berdasarkan catatan sudah 850 kendaraan roda empat yang melalui Tol Cikampek kita putar balik. Kebanyakan dari mereka tidak bisa menunjukan SIKM dari pemerintah Provinsi DKI Jakarta," kata Kasatlantas Polres Karawang, AKP Bima Gunawan Jauharie, Selasa (26/5/20) dini hari saat melakukan peninjauan di Pos Check Point KM 47 B, tol Cikampek.

Petugas gabungan Polres Karawang, Kodim dan aparat Pemkab Karawang melakukan penyekatan di sejumlah titik yang menuju Jakarta. Menurut Bima penyekatan dilakukan sejak pukul 19.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB. " Penyekatan kita lakukan disejumlah titik hingga tengah malam,” katanya. (Baca juga; Video Polisi 'Ngamuk' di Cek Poin Ciparay Viral di Media Sosial )

Pada waktu tersebut biasanya menjadi puncak arus balik Lebaran. Ratusan petugas bersiaga di check point dan menghalau pemudik yang ingin kembali ke Jakarta. " Mereka yang punya SIKM, boleh melanjutkan perjalanan ke Jakarta," sebutnya.

Bima mengatakan ratusan petugas gabungan terdiri dari Satpol PP DKI, Dishub DKI, Korlantas Polri. Kemudian Polres Karawang, Kodim 0604 dan Denpom Cijantung. "Petugas akan bersikap tegas kepada para pemudik jika tidak memiliki SIKM kita tolak masuk, " tegasnya.

Menurut Bima kegiatan penyekatan ke arah Jakarta dilakukan karena Pemprov DKI Jakarta sudah mengeluarkan Pergub No 47 /2020. Dalam Pergub itu, setiap orang atau kendaraan yang ingin masuk DKI Jakarta harus memiliki SIKM yang dibuat oleh Pemerintah DKI Jakarta.

"Nanti Satpol PP DKI Jakarta yang melakukan pemeriksaan suratnya. Jika tidak dapat menunjukan surat itu, kendaraan akan kita arahkan keluar dari Tol Karawang untuk bisa kembali ke asalnya," pungkasnya. (Baca juga; 72.000 Lebih Kendaraan Pemudik Diputarbalikkan Petugas di Jawa Barat )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pramono Anung Larang...
Pramono Anung Larang Pejabat dan ASN Jakarta Mudik Pakai Kendaraan Dinas, Sanksi Menanti!
Pesan Tiket KAI Lebaran...
Pesan Tiket KAI Lebaran 2025 Sekarang Juga! 308 Ribu Tiket Telah Ludes Dipesan
Awas! 4 Titik Blind...
Awas! 4 Titik Blind Spot di Tol Cipularang, Pemudik Harus Hati-hati
4 Pelaku Pengeroyokan...
4 Pelaku Pengeroyokan Kiai NU Cikarang di Karawang Jadi Tersangka, 1 Buron
Kiai NU Cikarang Diserang,...
Kiai NU Cikarang Diserang, Ribuan Banser Ancam Kepung Polres Karawang
Polisi Buru Pelaku Persekusi...
Polisi Buru Pelaku Persekusi Rombongan Kiai NU Cikarang
Ratusan Anggota Banser...
Ratusan Anggota Banser Geruduk Polres Karawang, Tuntut Pelaku Penyerangan Kiai Ditangkap
Dalih Modus Pelajaran...
Dalih Modus Pelajaran Tambahan, Guru Honor di Karawang Cabuli 6 Siswa SD
Polisi Tangkap 2 Tersangka...
Polisi Tangkap 2 Tersangka Pelaku Sodomi Terhadap Belasan Anak di Karawang
Rekomendasi
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
36 menit yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
47 menit yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
49 menit yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
1 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
1 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved