Pemprov Jatim - Pemkot Pasuruan Gelar Doa dan Selawat untuk Palestina

Sabtu, 29 Mei 2021 - 07:35 WIB
loading...
A A A
"Saya merasa sangat gembira dan bahagia diberi kesempatan untuk menjadi tuan rumah oleh Ibu Gubernur untuk menyelenggarakan acara kebaikan dari Indonesia untuk Palestina ini," papar dia.

Gus Ipul juga merasa sangat terharu karena malam ini kiai - kiai sepuh di Jatim berkumpul untuk berdoa dan bermunajat agar Palestina segera mendapatkan kebaikan dan jalan keluar. "Kalau boleh menangis saya menangis, malam ini kiai sepuh kumpul seperti Kiai Zainuddin Jazuli, dan lainnya. Ini momentum untuk reuni ulama. Alhamdulillah bisa hadir bersama. Terima kasih ibu gubernur," jelasnya.

Gus Ipul juga berharap acara ini bisa menjadi inspirasi doa dan selawat yang digelar virtual. Dia juga berharap, acara malam ini bisa membangun kepedulian, membangun perdamaian, dan membantu meringankan warga di Palestina yang sedang kesusahan. "Minimal ini menjadi dukungan moril untuk Palestina," terangnya.

Sementara itu, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawan berterima kasih kepada Gus Ipul yang bisa menyelenggarakan acara ini dengan format seperti ini. Acaranya bagus, dan tetap mematuhi prokes. "Semoga ini menjadi bagian kekuatan kita semua dalam mengawal umat, bangsa dan negara dimana saja," katanya.
(msd)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1948 seconds (0.1#10.140)