Usai Dilantik, Gubernur dan Wagub Kalteng Gelar Silahturahmi dengan Bupati/Wali Kota, Forkopimda, dan OPD

Kamis, 27 Mei 2021 - 18:26 WIB
loading...
Usai Dilantik, Gubernur...
Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) masa jabatan 2021-2024, Sugianto Sabran dan Edy Pratowo, menggelar silahturahim dengan bupati/ wali kota se-Kalteng.
A A A
PALANGKA RAYA - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) masa jabatan 2021-2024, Sugianto Sabran dan Edy Pratowo, menggelar silahturahmi dengan bupati/ wali kota se-Kalteng, unsur Forkopimda serta Kepala Perangkat Daerah (OPD) Kalteng di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (26/5/2021).

Seperti diketahui, Sugianto Sabran dan Edy Pratowo baru dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng masa Jabatan 2021-2024 oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Selasa (25/5/2021).

Sekretaris Daerah Kalteng Fahrizal Fitri dalam sambutan pengantarnya mengucapkan selamat datang kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng masa jabatan 2021-2924. “Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, atas limpahan rahmat, karunia-Nya, dan kita semua diberikan kesehatan sehingga kita dapat menyambut kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah masa jabatan 2021-2024 yang kemarin baru saja dilantik Presiden RI Bapak Joko Widodo di Istana Negara,” tuturnya.

Sekretaris Daerah Kalteng berharap dengan dilantiknya Sugianto Sabran dan Edy Pratowo sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng dapat mempersatukan semangat dalam melanjutkan pembangunan Kalteng demi mewujudkan masyarakat Kalteng yang makmur dan sejahtera.

Gubernur Sugianto Sabran secara khusus memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang mendukung selama kepemimpinannya pada masa jabatan 2016-2021. “Secara khusus saya memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang mendukung selama kepemimpinan kami di periode pertama, khususnya untuk sahabat saya Bapak Habib Ismail Bin Yahya, Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Periode 2016-2021 atas dedikasi dan kerja kerasnya untuk masyarakat Kalimantan Tengah. Semoga Allah,SWT senantiasa memberikan Kesehatan dan keberkahan,” tuturnya.



Nampak hadir di Aula Jayang Tingang di antaranya istri gubernur Yulistra Ivo Azhari Sugianto Sabran dan istri wakil gubernur Nunu Andriani Edy Pratowo. Hadir pula Anggota DPR RI Dapil Kalteng Agustiar Sabran, Ketua DPRD Provinsi Kalteng Wiyatno, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo, Komandan Korem (Danrem) 102/PJG Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, kepala perangkat daerah terkait, serta para tamu undangan lainnya. CM
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gubernur Kalteng: Pembangunan...
Gubernur Kalteng: Pembangunan Gereja Maranatha Ditarget Selesai Tahun Ini
Tagih Uang Penjualan,...
Tagih Uang Penjualan, Pedagang Kue di Palangkaraya Dibacok Suami Pemilik Warung
Kronologi Brigadir AKS...
Kronologi Brigadir AKS dan Saksi Kunci H Membunuh dan Membuang Mayat Korban di Kebun Sawit
Saksi Kunci Kasus Curas...
Saksi Kunci Kasus Curas Oknum Polisi hingga Korban Tewas Jadi Tersangka, Istri Minta Keadilan
103 Titik Panas Membara...
103 Titik Panas Membara di Palangkaraya, Status Naik Darurat Karhutla
Pengamanan Kebun Sawit...
Pengamanan Kebun Sawit Ditingkatkan, Kapolda Kalteng Pastikan Situasi Kondusif
Gardu Listrik Bertegangan...
Gardu Listrik Bertegangan Tinggi Terbakar dan Meledak, Warga Palangkaraya Panik
Kecelakaan Maut di Palangkaraya,...
Kecelakaan Maut di Palangkaraya, 2 Pemotor Tewas Mengenaskan usai Tabrakan dengan Truk
Ratusan Warga Binaan...
Ratusan Warga Binaan Lapas Palangkaraya Salat Iduladha Bersama Petugas Rutan
Rekomendasi
PT Timah Gugat UU Tipikor...
PT Timah Gugat UU Tipikor Terkait Vonis Ganti Rugi, Pakar Hukum: Kontraproduktif
Pakar Hukum Pidana Soroti...
Pakar Hukum Pidana Soroti Potensi Overpenalization dalam Gugatan PT Timah ke MK
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
43 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
3 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved