300 Tukang Becak di Jember Tersenyum Dapat Bingkisan dari Laskar Segoro Kidul

Rabu, 12 Mei 2021 - 09:56 WIB
loading...
300 Tukang Becak di Jember Tersenyum Dapat Bingkisan dari Laskar Segoro Kidul
Komunitas Laskar Segoro Kidul (LSK) Jember yang tergabung dalam Heppiii Community Jember saat berbagi serentak di 10 kecamatan di Jember.Foto/ist
A A A
JEMBER - Laskar Segoro Kidul (LSK) yang tergabung dalam karang taruna (karta) Heppiii Community menggelar aksi Ramadhan Heppiii secara serentak di 10 kecamatan di wilayah Jember akhir pekan lalu. Aksi Ramadhan Heppiii ini dilakukan dengan cara membagikan uang untuk berbuka kepada 300 tukang becak kayuh di wilayah Jember.

Ketua LSK Jember Suparto mengatakan 300 tukang becak kayuh ini berada di Kecamatan Ambulu, Jenggawah, Tempurejo, Kaliwates, Sumbersari, Patrang, Tanggul, Balung, Puger, dan Kecamatan Wuluhan, Jember. Anggota LSK Heppiii Community yang menyebar di 10 kecamatan tersebut membagikan angpo dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

Baca juga: Tunjuk Marhaen Djumadi sebagai Plt Bupati Nganjuk, Khofifah Sampaikan Pesan Khusus

"Anggota LSK ada di setiap kecamatan di Jember, saat pembagian angpo untuk 300 tukang becak ini kami lakukan secara serentak, setiap kecamatan ada 2 sampai 7 perwakilan LSK yang terlibat. Jadi tidak menimbulkan kerumunan, apalagi kemacetan," kata Suparto Senin (10/5).

Ini adalah aksi perdana Karta LSK yang dilakukan secara serentak di 10 kecamatan dengan menyasar ratusan tukang becak. Dia bersyukur acara berjalan lancar dan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat.

"Kami sengaja memilih tukang becak kayuh, karena selama ini mereka benar-benar membutuhkan. Di musim pandemi Corona ini mereka jarang sekali dapat penumpang. Kalah bersaing dengan becak motor, ojek, dan kendaraan roda empat," ungkapnya.

Baca juga: Imbau Jangan Mudik, Pos Polisi di Lamongan Dihiasi dengan Godzilla versus Kong

Selama kegiatan berbagi angpo berbuka ini banyak ditemukan tukang becak kayuh yang sampai sore baru dapat satu-dua orang penumpang. Bahkan, hingga jelang berbuka puasa ada juga yang belum narik.

Suparto menjelaskan, uang makan untuk berbuka ini didapat LSK dari tabungan komunitas serta donasi dari para donatur di Jember. Sambutan dari berbagai pihak, kata dia sangat positif. Berkat donasi dari berbagai pihak yang bertambah, jumlah penerima angpo yang semula ditargetkan hanya sekitar 100-an tukang becak dapat bertambah menjadi 300 orang.

"Dengan semua keterbatasan yang kami miliki, LSK Jember sangat bahagia bisa berbagai dengan saudara-saudara kami para tukang becak. Semoga tahun depan akan lebih banyak lagi. Kedepan, targetnya lebih banyak lagi yang menerima angpo," urainya.

Koordinator Heppiii Community Jember Agung Prasetyo mengapresisi kegiatan LSK. Terlebih target dari kegiatan sosial ini adalah tukang becak yang benar-benar membutuhkan.

"Selama ini LSK sudah dikenal sebagai komunitas di Heppiii Community yang memiliki jiwa sosial yang tinggi. Sebelumnya, LSK Jember juga sudah melakukan program bedah rumah milik banyak warga tidak mampu," ungkapnya.

Pihaknya selalu mendukung kegiatan sosial LSK, karena itu dia berharap kegiatan serupa bisa secara konsisten dilakukan untuk membantu masyarakat sekitar. Efeknya juga bisa sama-sama dirasakan oleh banyak orang.
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9068 seconds (0.1#10.140)