Berbagi saat Ramadhan, LDII Sebar Ribuan Paket Takjil Serentak se-Jabar

Senin, 03 Mei 2021 - 14:32 WIB
loading...
Berbagi saat Ramadhan, LDII Sebar Ribuan Paket Takjil Serentak se-Jabar
LDII Jabar menginisiasi program bagi-bagi takjil yang digelar serentak se-Jabar. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Jawa Barat menginisiasi 27 DPD LDII kabupaten/kota se-Jabar membagikan puluhan ribu paket takjil dan paket buka puasa secara serentak di seluruh wilayah Jabar.

Kegiatan ini sebagai bagian dari berbagi berkah Ramadhan. Pembagian takjil dan menu buka puasa ini diberikan kepada para pengendara yang melintas titik-titik keramaian yang sudah ditentukan masing-masing DPD, PC, dan PAC LDII se-Jabar.

Adapun DPW LDII Jabar membagikan takjil di depan Gedung Sate dan depan Lapangan Gasibu sekitar 1.000 paket.

Sementara DPD LDII Kota Bandung membagikan 2.641 paket takjil, DPD LDII Kabupaten Bandung 2.500 paket takjil, DPD LDII Kota Bekasi 2.050 paket takjil, DPD LDII Kota Bogor 2.000 paket takjil, dan DPD LDII Kabupaten Karawang 1.000 paket takjil.

Sedangkan DPD LDII kabupaten/kota lainnya bervariasi sekitar 500-600 paket takjil. Selain di tingkat DPD atau kabupaten, pelaksanaan pembagian takjil ini juga dilaksanakan di tingkat PC atau kecamatan dan PAC atau desa.

Sehingga, kegiatan ini semarak dilaksanakan di seluruh wilayah Jabar. Hingga kini, terdapat 27 DPD, 364 PC, dan 681 PAC.

Ketua DPW LDII Jabar, Dicky Harun mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil yang digelar serentak se-Jabar, Jumat 30 April lalu tersebut merupakan program LDII Peduli yang digelar Biro Abdimas (Pengabdian Masyarakat) dan rutin dilaksanakan setiap tahun.

"Tahun lalu, kami melaksanakan tidak terkordinasi dengan DPD, masing-masing membuat acara. Alhamdulillah, tahun ini kami inisiasi dan bergerak bersama di hampir semua DPD kota/kabupaten se-Jabar. Kami hanya memberikan instruksi dan pendampingan ke DPD, selanjutnya DPD melanjutkan instruksi dan pendampingan ke PC dan PAC-nya," tutur Dicky dalam keterangan resminya, Senin (3/5/2021).

Mengenai teknis pembagian takjil, kata Dicky, diserahkan kepada DPD masing-masing sesuai kondisi setempat. Ada yg dilaksanakan di beberapa titik, ada juga yang dilaksanakan di sekitar masjid tempat kegiatan warga LDII.

"Kalau DPW melaksanakan di dua titik, yaitu di depan Gedung Sate dan pelataran Lapangan Gasibu," imbuhnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 3.5095 seconds (0.1#10.140)