Hengki Diminta Jaga Integritas untuk Pulihkan Kepercayaan Publik di KBB

Sabtu, 01 Mei 2021 - 23:01 WIB
loading...
Hengki Diminta Jaga Integritas untuk Pulihkan Kepercayaan Publik di KBB
Hengki Diminta Jaga Integritas untuk Pulihkan Kepercayaan Publik di KBB. Foto/Dok
A A A
BANDUNG BARAT - Aliansi Ormas Islam Kabupaten Bandung Barat (KBB) meminta ke Pemda KBB untuk menindak tegas terhadap segala hal yang mengganggu ketentraman masyarakat khususnya di bulan Ramadhan.

Seperti kegiatan perjudian, peredaran minuman keras, dan narkoba, kegiatan prosititusi, serta kemaksiyatan lainnya.

"Bulan Ramadhan harus dijaga kesuciannya, untuk itu kami meminta Pemda KBB menindak tegas dan tidak mentolerir berbagai aktivitas yang dapat menodai Ramadhan," tegas Ketua Aliansi Ormas Islam KBB, Aa Maulana, Sabtu (1/5/2021).

Menurut tokoh ulama dan pengasuh pondok pesantren kharismatik di KBB ini, poin tersebut menjadi salah satu pernyataan sikap yang disampaikan ke Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan untuk menjadi perhatian bersama.

Selain itu pihaknya juga menyampaikan keprihatinan dengan situasi dan kondisi yang saat ini tengah menimpa Pemda KBB. Untuk itulah perlunya para pimpinan ormas Islam yang tergabung dalam wadah Aliansi Ormas Islam KBB untuk memberikan sumbangsih pemikiran.

Salah satunya adalah memberi dukungan moril atas penugasan yang diberikan oleh Menteri Dalam Negeri kepada Wakil Bupati Bupati Bandung Barat sebagai Plt Bupati, demi tetap berjalannya roda pemerintahan di KBB. Sekaligus merasa prihatin atas gonjang-ganjing persoalan hukum yang sedang dialami.

"Jelas kami sangat prihatin dengan kondisi KBB sekarang. Pemerintahan yang bersih dari korupsi, kolusi, dan nepotisme ternyata masih jauh dari yang diharapkan masyarakat," ucapnya yang didampingi Sekretaris Agus Ishak.

Untuk itu, lanjut dia, Aliansi Ormas Islam mendukung sepenuhnya Plt Bupati Bandung Barat bertindak tegas terhadap berbagai penyelewengan yang terjadi di birokrasi.

Baca juga: Tragis! 3 Sopir Tewas Tergencet Truk di Tol Cipularang Purwakarta Akibat Dongkrak Lepas

Jangan mentolelir adanya upaya jual beli jabatan, yang akan berdampak pada tindakan penyalahgunaan wewenang.

Baca juga: Warga Kupang Antusias Doakan Jadi Presiden, Ridwan Kamil: Amin

"Plt Bupati Bandung Barat harus mengedepankan aspek integritas moral di dalam menempatkan orang-orang yang akan mengisi suatu jabatan. Jangan mudah tergiur KKN dan dorongan kepentingan segelintir orang yang justru bisa menjerumuskan," pungkasnya.
(boy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1664 seconds (0.1#10.140)