Tips Aman Berpuasa Bagi Ibu Hamil

Kamis, 22 April 2021 - 10:54 WIB
loading...
Tips Aman Berpuasa Bagi...
Ibu hamil memiliki dua pilihan ketika memasuki bulan Ramadhan. Bisa tetap menjalankan ibadah puasa atau memilih untuk tidak berpuasa.Foto/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - Ibu hamil memiliki dua pilihan ketika memasuki bulan Ramadhan. Bisa tetap menjalankan ibadah puasa atau memilih untuk tidak berpuasa. Namun biasanya mereka (bumil) khawatir terkait janin di kandungannya. Oleh karena itu, dosen S1 Kebidanan Unusa, Nanik Handayani, berbagi tips bagi ibu hamil yang memutuskan untuk berpuasa selama bulan ramadan.

Nanik menjelaskan, dalam sudut pandang kesehatan, ibu hamil diperbolehkan puasa jika memenuhi syarat. Diantaranya kondisi ibu dan janin dalam keadaan baik, tekanan darah normal, tidak mengalami anemia, serta berat janin sudah sesuai. Jika sudah memenuhi syarat ini, maka ibu hamil bisa menjalankan ibadah puasa dengan tenang.

Baca juga: Tangis Pecah di Lapas Wanita Kebonsari, Warga Binaan Khusyuk Tadarus Alquran

"Syarat-syarat tersebut harus terpenuhi, sehingga akan lebih aman bagi ibu yang sedang hamil. Namun jika tidak kuat, maka tidak perlu dipaksa untuk menjalankan ibadah puasa," kata Nanik, Kamis (22/4).

Bagi ibu hamil yang ingin berpuasa, kata Nanik, ibu hamil harus mencukupi kebutuhan cairan tubuh, apalagi cuaca panas seperti ini. Normalnya kebutuhan air putih minimal 8 gelas perhari, 4 gelas saat sahur, dan 4 gelas ketika berbuka puasa. Hindari minuman dingin karena dapat mengurangi kerja lambung yang akan mengakibatkan mual.

"Konsumsi makanan bergizi ketika sahur dan berbuka untuk mencukupi kebutuhan janin dan menjaga kesehatan ibu saat berpuasa. Selain itu perlunya tambahan buah, sayur serta makan makanan yang mengandung protein (susu, daging, dan keju). Ibu hamil lebih baik makan dengan porsi sedikit tapi sering dari pada sekali tapi terlalu banyak," terangnya.

Baca juga: Penghapusan PPnBM, Dongkrak Penjualan Suzuki di Jawa Timur

Ia menegaskan, agar bumil menghindari makanan pedas dan berlemak. Karena dapat mempengaruhi perubahan hormon, menimbulkan rasa mulas, serta memicu rasa mual dan muntah. Makanan berlemak juga dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh serta kesehatan ibu dan bayi dalam kandungan.

"Jangan lupa tetap minum susu khusus ibu hamil, hal ini untuk menjaga perkembangan janin dan mengurangi risiko anemia pada ibu hamil. Mengonsumsi vitamin yang didapat dari Dokter atau Bidan wajib tetap diminum," tuturnya.

Nanik menambahkan, perlunya mengatur istirahat yang cukup dan menjaga agar tidak melakukan aktivitas terlalu berat. Jadwal kontrol kehamilan harus tetap dilakukan untuk memantau perkembangan bayi.

“Melalui tips ini, saya berharap ibu hamil bisa menjaga kesehatan janinnya, serta tetap bisa menjalankan ibadah puasa dengan lancar. Yang pasti kesehatan ibu dan janin harus di utamakan," pungkasnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tragis, Ibu Hamil dan...
Tragis, Ibu Hamil dan 2 Anaknya Tewas dalam Kebakaran Warung Kelontong di Alor NTT
Sigap Turun Tangan,...
Sigap Turun Tangan, Anggota DPRD Partai Perindo Maluku Tenggara Selamatkan Ibu Hamil
Unusa Pelatihan Volunter...
Unusa Pelatihan Volunter untuk Program Pembelajaran Anak Marginal di Sidoarjo
Wujudkan Pesantren Sehat,...
Wujudkan Pesantren Sehat, Dosen Unusa Berdayakan Santri Kelola Sampah Bernilai Ekonomi
Viral Pembagian Bantuan...
Viral Pembagian Bantuan Telur ke Ibu Hamil di Bandung Diminta Lagi, Begini Faktanya
Tim Dosen Unusa dan...
Tim Dosen Unusa dan Unesa Dorong Pengembangan Polindes Menjadi Laktasi Center
Memilukan! Ibu Hamil...
Memilukan! Ibu Hamil 5 Bulan Tewas Diserang 15 Gajah Liar di Musi Rawas
Tragis! Ibu Hamil di...
Tragis! Ibu Hamil di Musi Rawas Tewas Terinjak Gerombolan Gajah Liar
Tragis! Ibu Hamil 7...
Tragis! Ibu Hamil 7 Bulan Tewas Terlindas Truk di Lebak, Janin Bayi Keluar Perut
Rekomendasi
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
Sarwendah Penasaran...
Sarwendah Penasaran dr Richard Lee Jadi Mualaf, Banyak Tanya soal Prosesnya
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
Berita Terkini
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
11 menit yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
57 menit yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
1 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
1 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
2 jam yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
9 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved