Saluran Drainase Dalam Kota Seruyan Dinilai Tidak Maksimal

Minggu, 28 Maret 2021 - 14:45 WIB
loading...
Saluran Drainase Dalam...
Kondisi salah satu saluran drainase di Jalan A. Yani Kuala Pembuang yang terlihat tidak terawat dan tertutup penuh oleh tumbuhan liar. iNews TV/Sigit
A A A
SERUYAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Kalteng menyoroti kondisi saluran drainase yang ada di dalam Kota Kuala Pembuang khususnya di sepanjang Jalan A. Yani wilayah Bundaran 1 sampai Bundaran 3 yang dinilai tidak terawat.

"Sebenarnya hal ini merupakan masalah yang sering kali berulang dan harus diperbaiki oleh pemerintah daerah demi kebaikan bersama," kata Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto, Minggu (28/3/2021).

Ia mengatakan, saat ini kondisi cuaca di wilayah setempat juga masih sering diguyur hujan dan dikhawatirkan menyebabkan banjir jika saluran drainase tidak berfungai sebagaimana mestinya.

"Itukan ada beberapa yang tidak jalan pengairannya, sementara anggaran untuk membangun itukan sangat besar, dalam artian boleh-boleh saja membangun, asalkan setelah membangun dipelihara agar bisa berfungsi," ujarnya.

Disamping itu, yang tidak kalah pentingnya yakni kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah dalam Kota Kuala Pembuang agar jangan sampai seenaknya menutup saluran drainase yang telah dibangun dan dipelihara oleh pemerintah.

"Jangan sampai ada yang terkesan jahil dan tidak bertanggung jawab dengan apa yang telah dibangun oleh pemerintah, sehingga akan ada pihak yang dirugikan bila sudah musim hujan tiba," imbaunya. Baca: 5 Orang Kritis Akibat Ledakan Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar.

Bejo menambahkan, dalam pemeliharaan saluran drainase ini tentu saja juga harus ada peran serta kesadaran masyarakat, agar jangan sampai membuang sampah ke sembarang tempat terlebih ke drainase yang membuat saluran tersebut tertutup oleh sampah-sampah.

"Kalau ada yang membangun dan ada yang menutup itukan sia-sia saja, makanya harus kita jaga sama-sama, pemerintah rutin melakukan pemeliharan secara berkala dan masyarakat juga turut menjaga itu. Jangan sampai sampah-sampah dibuang ke situ," pungkasnya. Baca Juga: Bom Bunuh Diri Meledak di Minggu Palma, Jumlah Korban Jadi 19 Orang.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pasuruan Gempar! Perempuan...
Pasuruan Gempar! Perempuan Tewas Tersangkut di Saluran Irigasi Warung Nasi
Selesai Ikuti Retret,...
Selesai Ikuti Retret, Agustiar dan Edy Pratowo Langsung Kebut Program Prioritas
Air Berwarna Hitam Pekat...
Air Berwarna Hitam Pekat dan Berbusa, Saluran ke Sungai Cisadane Tercemar Lindi TPA Cipeucang
Percepatan Kemandirian...
Percepatan Kemandirian Pangan, Mentrans Siapkan Tenaga Kerja
Pembunuh Warga Kolaka...
Pembunuh Warga Kolaka Menyerahkan Diri, Ngaku Tersinggung Ucapan Korban
Warga Kolaka Tewas di...
Warga Kolaka Tewas di Selokan, Ada Luka di Leher dan Gelas Bekas Miras Ballo
Usai Gunakan Hak Pilih,...
Usai Gunakan Hak Pilih, Agustiar Berterima Kasih kepada Masyarakat Kalteng
Survei Poltracking Prediksi...
Survei Poltracking Prediksi Agustiar Sabran-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
Pilgub Kalteng, Program...
Pilgub Kalteng, Program Unggulan ASRI 04 Dianggap Langkah Maju
Rekomendasi
Klaim Gelar Buka Puasa...
Klaim Gelar Buka Puasa Ramadan, Kedubes Israel di Mesir Picu Kemarahan
Nunung Sempat Nafkahi...
Nunung Sempat Nafkahi 50 Anggota Keluarganya sebelum Sakit, Minta Saudaranya Bisa Mandiri
Inilah Penyebab Demo...
Inilah Penyebab Demo Turki, Ribuan Warga dan Mahasiswa Turun ke Jalan
Berita Terkini
Lemkapi Minta Tak Ada...
Lemkapi Minta Tak Ada Fitnah pada 3 Anggota Polisi di Way Kanan yang Tewas Ditembak
1 jam yang lalu
Kronologi Pengungkapan...
Kronologi Pengungkapan Kasus Mutilasi Buron Kasus Penipuan di Tangerang, Tubuh Dipotong 8 Bagian
1 jam yang lalu
Hangatnya Ramadan, Partai...
Hangatnya Ramadan, Partai Perindo Babel Berbagi Takjil, Bukber, dan Santuni Anak Yatim
2 jam yang lalu
LIA Karawang Beri Donasi...
LIA Karawang Beri Donasi Anak Yatim di Karawang
2 jam yang lalu
Kompolnas Sebut Senpi...
Kompolnas Sebut Senpi yang Digunakan untuk Habisi 3 Polisi di Way Kanan Bukan Senjata Rakitan
2 jam yang lalu
Buron Kasus Penipuan...
Buron Kasus Penipuan Ditemukan Tewas di Tangerang, Jasadnya Dimutilasi dan Dimasukkan ke Dalam Freezer
3 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved