100 Polisi Jalani Tes Urine Mendadak, Kapolresta Malang Kota: Terlibat Narkoba, Pecat!

Rabu, 24 Februari 2021 - 12:52 WIB
loading...
100 Polisi Jalani Tes...
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol. Leonardus Simarmata, menjalani tes urine untuk deteksi dini terjadinya penyalahgunaan narkoba. Foto/Dok. Timsus M1
A A A
MALANG - Secara mendadak Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol. Leonardus Simarmata memimpin ratusan anggotanya untuk menjalani tes urine di Mapolresta Malang Kota, pada Rabu (24/2/2021).



Pelaksanaan tes urine ini digelar secara mendadak, setelah para anggota polisi menjalani apel pagi di halaman Mapolresta Malang Kota. Setiap anggota polisi dipanggil secara acak, untuk menjalani tes urine.



Perwira menengah Polri yang akrab disapa Leo ini mengatakan, tes urine dilaksanakan secara mendadak terhadap anggota polisi di jajaran Polresta Malang Kota, yang rentan bersinggungan dengan kasus narkoba .



"Ada sekitar 100 orang anggota yang kami tes secara acak. Mereka dari Satreskrim, Satrekoba, hingga Polsek. Seluruh anggota operasional ini kami tes urine , untuk deteksi dini penyalahgunaan narkoba ," tegasnya.

Dari ratusan anggota yang menjalani tes urine tersebut, menurut Leo tidak ditemukan adanya penyalahgunaan narkoba , yang dilakukan anggotanya. "Jangan sampai ada yang menggunakan atau terlibat peredarannya. Ancaman sanksinnya tegas, pemecatan. Tidak ada toleransi," tegasnya.



Tes urine ini dilaksanakan secara rutin, dengan waktu pelaksanaan secara mendadak. Anggota polisi yang akan dites urine, menurut Leo juga dipilih secara acak, tanpa sepengetahuan yang bersangkutan. Pembinaan juga terus dilakukan, untuk mencegah anggota polisi terlibat penyalahgunaan narkoba .
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2399 seconds (0.1#10.140)