KNPI Sulsel Lakukan Trauma Healing ke Anak-anak Korban Gempa Sulbar

Senin, 18 Januari 2021 - 17:48 WIB
loading...
A A A


"Alhamdulillah sejak dua hari lalu, dua lembaga ini langsung turun membantu mengevakuasi dan memberikan pelayanan kesehatan bagi warga Majene dan Mamuju yang menjadi korban gempa . Kami dari KNPI Sulsel memberangkatkan 12 orang dari Lembaga Kesehatan dan Lembaga Siaga Bencana, mereka merupakan pengurus KNPI Sulsel dan relawan," ungkapnya.

Relawan KNPI juga membawa sembako, peralatan medis, obat-obatan dan perlengkapan lainnya ke lokasi terdampak gempa .

"Semoga apa yang KNPI Sulsel lakukan ini bisa membantu meringankan beban moril saudara kita yang menjadi korban gempa . Selain itu, saya juga berpesan kepada pengurus dan relawan yang sedang menjalakan tugas kemanusiaan di Sulbar, untuk tetap menjaga kesehatan, mengingat mereka melaksanakan tugas di masa pandemi untuk tetap menjalakan protokol kesehatan ," kuncinya.



Tiba di Sulbar, rombongan KNPI Sulsel , diterima langsung Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi.

"Mewakili pemerintah Provinsi Sulbar, saya selaku Ketua DPRD Sulbar mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas rasa kemanusiaan KNPI Sulsel , dengan ikut membantu kami yang tengah dilanda bencana gempa bumi pada 15 Januari lalu," pungkasnya.
(luq)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1571 seconds (0.1#10.140)