Pemkab Luwu Utara Akan Datangkan 15.000 Alat Rapid Antigen

Selasa, 12 Januari 2021 - 13:07 WIB
loading...
Pemkab Luwu Utara Akan...
Bupati Kabupaten Luwu Utara, Indah Putri Indriani. Foto: Humas Pemkab Luwu Utara
A A A
LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Utara akan mendatangkan alat rapid test antigen sebanyak 15.000 untuk mendeteksi lebih cepat seseorang terpapar Covid-19 atau tidak.

Alat ini didatangkan mengingat hasil swab test melalui uji PCR yang selama ini dilakukan memakan waktu yang cukup lama. Bahkan lamanya bisa mencapai 5 sampai 10 hari karena banyaknya kasus Covid-19 di seluruh daerah akhir-akhir ini.



Nah, kedatangan rapid test antigen ini diharap bisa mempercepat upaya pemkab memasifkan tracing, testing dan treatment. Sekaligus mempercepat memutus mata rantai penularan Covid-19 , meningkatkan angka kesembuhan, dan mengurangi angka kematian.

Rencana mendatangkan alat ini disampaikan Bupati Luwu Utara , Indah Putri Indriani, dalam rapat mitigasi bersama Forkopimda dan jajarannya, di aula La Galigo.

“Dalam waktu dekat, kita akan kedatangan alat rapid antigen sebanyak 15.000. Ini kita datangkan karena kalau tes PCR antriannya panjang sekali. Hasilnya pun harus menunggu 5-10 hari baru keluar,” kata Indah, Senin (11/1/2021).



Ia menyebutkan, tingkat akurasi rapid antigen mencapai 90%, sehingga seseorang yang dinyatakan positif langsung diarahkan untuk isolasi mandiri . “Begitu hasilnya keluar, dan positif, maka kita minta untuk segera isolasi mandiri ,” tegasnya.

Untuk itu, Indah berharap rapid antigen ini bisa digunakan semaksimalkan mungkin kepada para aparat atau pemberi layanan agar kasus Covid-19 cepat ditemukan untuk kemudian ditangani melalui kegiatan testing, tracing dan treatment.

“Saya minta kita semua di- rapid antigen . Jangan takut. Lebih baik cepat kita tahu. Cara kerja rapid antigen ini sama seperti swab test juga. Malah hasilnya bisa lebih sepat diketahui, 1-2 jam saja,” imbuh Indah.



Sementara itu, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Luwu Utara, Muslim Muhtar, membenarkan adanya 15.000 alat rapid antigen yang dalam waktu dekat akan tiba di Masamba, Luwu Utara.

“Insyaallah, hari ini tiba di Makassar. Jadi kemungkinan, dua atau tiga hari sudah tiba di Masamba, untuk kemudian kita gunakan untuk keperluan testing yang hasilnya tentu lebih cepat diketahui, ketimbang harus melakukan swab test melalui uji PCR,” jelas Muslim.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tes Antigen dan PCR...
Tes Antigen dan PCR Dihapus, Jumlah Penumpang di Bandara Juanda Naik 15,9 Persen
Kabar Gembira, Terbang...
Kabar Gembira, Terbang ke Bali Masih Boleh Pakai Surat Antigen
Selewengkan 3.000 Unit...
Selewengkan 3.000 Unit Alat Rapid Test, Kadiskes Kepulauan Meranti Ditahan
Viral Rebutan Jenazah...
Viral Rebutan Jenazah COVID-19 di Kota Kupang, Hasil Tes 2 Anggota Keluarga Reaktif
Palsukan Surat Rapid...
Palsukan Surat Rapid Antigen, 2 Orang Dtetapkan Jadi Tersangka
103 Pelaku Perjalanan...
103 Pelaku Perjalanan Terdeteksi Positif COVID-19 di Bandara Sam Ratulangi
8 ASN Pemkab Sleman...
8 ASN Pemkab Sleman Positif COVID-19, Langsung Jalani Isolasi Mandiri
Ingat! Mulai Hari Ini...
Ingat! Mulai Hari Ini Masuk Sulut Wajib Test Swab PCR
Seluruh Prajurit Lanud...
Seluruh Prajurit Lanud Sam Ratulangi Manado Rapid Tes Antigen, Ada Apa?
Rekomendasi
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
37 menit yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
46 menit yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
58 menit yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
1 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
1 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
2 jam yang lalu
Infografis
Harga Emas Diramal akan...
Harga Emas Diramal akan Tembus Rp2,1 Juta per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved