Angka Kasus Covid-19 di Wajo Meningkat, 23 Orang Dinyatakan Positif

Senin, 11 Januari 2021 - 18:46 WIB
loading...
Angka Kasus Covid-19...
Kasus konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Wajo terus mengalami peningkatan. Foto: Ilustrasi
A A A
WAJO - Angka kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Wajo terus meningkat dan belum juga melandai, data terbaru ada 23 orang dinyatakan positif Covid-19 , Senin (11/1/2021).

"Hari ini ada 23 penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19, tersebar di beberapa kecamatan," kata Juru Bicara Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Wajo, Supardi.

Tambahan tersebut, kata dia, merupakan hasil tracing dari warga yang terkonfirmasi sebelumnya, juga ada warga yang hendak berobat di rumah sakit dan diketahui terpapar Covid-19 .



Selain itu, lanjutnya tingkat mobilitas masyarakat yang tinggi juga jadi alasan meningkatnya penyebaran virus corona.

"Kebanyakan tanpa gejala, sehingga hanya menjalani isolasi mandiri ," ujarnya.

Berdasarkan data saat ini sudah ada 545 kasus dengan rincian 24 orang dirawat, 66 menjalani isolasi, 7 telah meninggal dunia, dan 448 telah dinyatakan sembuh.

Kabupaten Wajo saat ini masuk dalam kategori zona orange dalam penyebaran Covid-19 . Bahkan, pemerintah pun bersiap menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bila kondisi kian memburuk.

Kabid Humas Dinas Komunikasi, Informasi, dan Statistik Kabupaten Wajo itu berharap, masyarakat tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan di tengah adaptasi kebiasaan baru sampai adanya vaksin dari pemerintah.



"Kita terus mengimbau agar masyarakat senantiasa disiplin menerapkan protokol kesehatan di masa adaptasi kebiasaan baru ini. Seperti, memakai masker saat beraktivitas, senantiasa menjaga jarak, rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir," jelasnya.

Selain itu, beristirahat yang cukup juga menjadi cara meningkatkan imun untuk melawan virus corona tersebut.

"Selama pandemi , berlangsung mari jaga imun tubuh kita, keamanan selama beraktivitas, dan iman untuk kesehatan mental kita. Jaga Imun dengan beristirahat cukup antara 7 sampai 8 jam," katanya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Korupsi APD Covid-19,...
Korupsi APD Covid-19, Kejaksaan Tahan Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut
Bupati Manggarai Pecat...
Bupati Manggarai Pecat 249 Tenaga Kesehatan Non-ASN, Ada Apa?
Tersangka Korupsi APD...
Tersangka Korupsi APD Covid-19, Kadinkes Sumut Ditangkap Kejaksaan
Sandiaga Uno Minta Warga...
Sandiaga Uno Minta Warga Cianjur Jaga Prokes usai Kasus Covid-19 Meningkat
Perubahan Iklim Disebut...
Perubahan Iklim Disebut Komnas HAM Jadi Krisis Terberat usai Covid-19
2 Tersangka Korupsi...
2 Tersangka Korupsi Pandemi Covid-19 di Manado Segera Disidangkan
Hadiri IDC, Ridwan Kamil...
Hadiri IDC, Ridwan Kamil Sebut Pandemi Covid-19 Percepat Disrupsi Digital
Selama Menjabat Gubernur...
Selama Menjabat Gubernur Jabar, Ridwan Kamil: Rintangan Terberat Pandemi Covid-19!
Dugaan Korupsi Anggaran...
Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19 Dinkes Lampung, Polda Tunggu Hasil Audit BPKP
Rekomendasi
Pengacara TIPU UGM yang...
Pengacara TIPU UGM yang Gugat Jokowi soal Ijazah Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
Hari Bumi Internasional,...
Hari Bumi Internasional, Kemenag Gelar Aksi Tanam Sejuta Pohon
Berita Terkini
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
58 menit yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
2 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
3 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
3 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
3 jam yang lalu
Bangun Ketahanan Pangan,...
Bangun Ketahanan Pangan, Perindo Kepulauan Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk untuk Kelompok Tani
4 jam yang lalu
Infografis
Balas Ukraina, Rudal...
Balas Ukraina, Rudal Rusia Tewaskan 13 Orang di Zaporizhzhia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved