Pimpinan Tegaskan Pesantren Darul Istiqamah Maros Tak Berafiliasi Parpol

Jum'at, 01 Januari 2021 - 16:43 WIB
loading...
Pimpinan Tegaskan Pesantren...
Ilustrasi. Foto: SINDOnews
A A A
MAROS - Pimpinan Pesantren Darul Istiqamah Pusat Maros , M Arif Marzuki menegaskan, jika pesantren yang ia kelola tidak berafiliasi dengan organisasi masyarakat, apalagi partai politik (parpol) .

Sebab kata dia, awal mulai awal berdirinya Pesantren Darul Istiqamah pada Maret 1970, pendiri pesantren, KH Ahmad Marzuki, telah menyatakan tidak akan terlibat dengan politik.



"Sejak awal didirikan oleh orang tua kita, KH Ahmad Marzuki Hasan, Pesantren Darul Istiqamah tidak berafiliasi dengan ormas dan partai politik apapun. Dan itu yang harus kita jaga," ujar Arif Marzuki pada pengajian subuh yang dihadiri warga dan santri Pesantren Darul Istiqamah , Jumat (1/1/2021).

Hal ini dia sampaikan setelah anaknya, Muzayyin Arif, resmi masuk dalam struktur kepengurusan DPW PKS Sulsel , yaitu sebagai bendahara partai.

"Saya selaku ketua dewan pembina yayasan, memberhentikan Muzayyin Arif dari pembina yayasan pesantren, dan saya mengambil alih sepenuhnya pembentukan kepengurusan yayasan, demi menyelamatkan pesantren," terangnya.

Dia mengimbau, agar semua pihak tidak lagi mengaitkan Pesantren Darul Istiqamah dengan partai atau organisasi politik manapun.



"Dan kepada semua pihak termasuk pemerintah saya persaksikan sekali lagi, bahwa Pesantren Darul Istiqamah tidak berafiliasi dengan partai dan organisasi apapun," tutupnya.

Kemudian dalam forum tersebut, Arif Marzuki juga mengangkat Prof dr Veni Hadju sebagai Ketua Pengurus baru di yayasan Pesantren Darul Istiqamah .
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3036 seconds (0.1#10.140)