Bupati Lumajang Thoriqul Haq Umumkan Positif Terpapar COVID-19

Jum'at, 11 Desember 2020 - 08:17 WIB
loading...
Bupati Lumajang Thoriqul Haq Umumkan Positif Terpapar COVID-19
Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengumumkan dirinya positif COVID-19.Foto/tangkapan layar
A A A
LUMAJANG - Kepala daerah yang terpapar COVID-19 di Jawa Timur semakin bertambah setelah Bupati Lumajang Thoriqul Haq dinyatakan positif. Thoriqul Haq mengumumkan dirinya terkonfirmasi positif COVID-19 melalui video keterangan yang ia unggah di akun twitter-nya @thoriqul_haq pada Jumat pagi (11/12/2020).

Bupati Lumajang Thoriqul Haq Umumkan Positif Terpapar COVID-19


Dalam video tersebut, Thoriqul Haq mengaku telah melaksanakan tes swab dua kali, dimana tes swab pertama pada Rabu 9 Desember 2020 lalu ia dinyatakan negatif COVID-19. Namun ia kembali melakukan tes swab pada Kamis sore kemarin 10 Desember 2020.

(Baca juga: Waspada, 16 Anggota DPRD Kabupaten Lamongan Positif COVID-19 )

"Saya telah melakukan 2 kali tes swab pertama hari Rabu 9 Desember tes swab pertama dinyatakan negatif. Keesokan harinya tadi malam dilakukan tes swab kedua dan hasilnya saya dinyatakan positif covid-19," tutur Thoriqul Haq melalui video unggahannya tersebut.

Ia pun harus menjalani isolasi mandiri sambil menunggu hasil pemeriksaan awal, apakah ada gejala klinis pada dirinya. Namun secara fisik, dirinya memastikan dalam keadaan bugar dan menderita COVID-19 tanpa gejala apapun.

"Saya akan melakukan isolasi dan ada pemeriksaan awal untuk memastikan apakah ada gejala medis atau tidak. Saat ini dalam keadaan sehat,dalam keadaan bugar," ungkapnya.

(Baca juga: Wakil Wali Kota Probolinggo Meninggal akibat COVID-19, Khofifah: Kita Harus Hati-hati )

Ia pun meminta maaf kepada masyarakat Kabupaten Lumajang yang sedianya terjadwal akan melakukan kegiatan yang ia hadiri harus tertunda, karena harus fokus menjalani isolasi mandiri.

"Beberapa hari ini saya tidak bisa datang, saya harus fokus pemulihan supaya saya bisa kembali negatif dari COVID-19. Tekait penyelenggaraan pemerintah hari -hari ini akan dipimpin oleh ibu wakil Bupati bunda indah roda pemerintahan tetap berjalan, pelayanan tetap berjalan. Tapi semua itu tetap harus patuh terhadap protokol kesehatan," tandasnya.

Terkonfirmasi positif-nya Covid-19 menambah daftar panjang kepala daerah di Jawa Timur yang positif COVID-19. Sebelumnya Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin, Bupati Situbondo Dadang Wigiarto, dan Wakil Wali Kota Probolinggo Muhammad Soufis Subri meninggal dunia akibat terpapar COVID-19.

Sementara, Wali Kota Malang Sutiaji dan Bupati Jombang Mundjidah Wahab juga terkonfirmasi positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2498 seconds (0.1#10.140)