Hasil Rapid Test Reaktif, 7 Petugas KPPS dan Linmas Pilwali Blitar Langsung Swab Test

Senin, 30 November 2020 - 21:19 WIB
loading...
Hasil Rapid Test Reaktif,...
Hasil rapid test KPPS dan Linmas di Kota Blitar reaktif, langsung dilakukan tes swab. Foto/Ilustrasi
A A A
BLITAR - Hasil rapid test kepada petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan Linmas (Perlindungan Masyarakat) Pilihan Wali Kota Blitar , didapati sebanyak tujuh orang dinyatakan reaktif. Untuk memastikan kesehatan mereka, semuanya langsung diminta menjalani swab test COVID-19 .

(Baca juga: Kasus Meninggal Akibat Positif COVID-19 di Majalengka Capai 52 Orang )

"Ada tujuh orang yang hasil rapid testnya reaktif," ujar Komisioner KPU Kota Blitar Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Rangga Bisma Aditya kepada wartawan Senin (30/11/2020). Sebelumnya untuk memastikan kondisi kesehatan petugas penyelenggara Pilwali Kota Blitar , KPU melakukan rapid test massal selama dua hari (28-29 November).

Sebanyak 2.331 orang yang terdiri dari 1.813 petugas KPPS dan 518 orang linmas diwajibkan mengikuti rapid test. Saat itu ada 57 petugas yang karena berhalangan belum mengikuti rapid test. Perinciannya, 22 orang dari wilayah Kecamatan Sukorejo, 20 orang dari wilayah Kecamatan Sananwetan dan 15 orang dari Kecamatan Kepanjen Kidul.

(Baca juga: 449 Napi dan Tahanan di Lapas Pekanbaru Berhasil Sembuh Dari COVID-19 )

Ke 57 petugas tersebut, kata Rangga telah menjalani rapid test susulan pada 30 November-1 Desember. "Pelaksanaan di salah satu rumah sakit swasta di Kota Blitar ," tambah Rangga. Sementara untuk tujuh orang petugas yang hasil rapid testnya dinyatakan reaktif, langsung diarahkan mengikuti swab test.

Sesuai ketentuan yang berlaku, KPU tidak akan mengganti petugas KPPS yang kedapatan positif COVID-19 . Penggantian hanya berlaku untuk petugas linmas. "Ini sesuai PKPU No 13 Tahun 2020," pungkas Rangga.

(Baca juga: Tangis Risma Pecah Saat Anak-anak Surabaya Nyanyikan Lagu Kado Ultahnya )

Pilwali Kota Blitar tahun 2020 diramaikan dua pasangan calon. Yakni paslon petahana Santoso-Tjutjuk Sunario yang diusung koalisi PDIP, Partai Gerindra, PPP dan Partai Demokrat. Kemudian penantangnya adalah paslon Henry Pradipta Anwar-Yasin Hermanto yang diusung koalisi PKB, PKS, Partai Golkar, Nasdem, PAN, Partai Berkarya dan PKPI.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Petasan Meledak di Blitar...
Petasan Meledak di Blitar Lukai 4 Bocah, Satu Rumah Hancur
Cari Rumput, Warga Malang...
Cari Rumput, Warga Malang Tewas Terseret Arus Banjir Sungai Brantas hingga ke Blitar
Peneliti LSI Denny JA...
Peneliti LSI Denny JA Prediksi Kemenangan Rijanto-Beky Tembus 65% di Pilkada Blitar
Amuk Puting Beliung...
Amuk Puting Beliung di Blitar Akibatkan Buruh Ternak Ayam Tewas Tertimpa Pohon
Survei LSI Denny JA...
Survei LSI Denny JA di Blitar: Rijanto-Beky 55% dan Rini Syarifah-Ghoni 27%
Ngeri! Siswa MTS Dilempar...
Ngeri! Siswa MTS Dilempar Kayu oleh Gurunya, Paku Menancap 3 Cm di Kepala hingga Tewas
Korupsi APD Covid-19,...
Korupsi APD Covid-19, Kejaksaan Tahan Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut
Kantongi Rekom Cawali...
Kantongi Rekom Cawali Pilkada Blitar, Wasekjen Ansor Pusat Siap Berkompetisi
Longsor Terjang Kesamben...
Longsor Terjang Kesamben Blitar, 2 Orang Tewas
Rekomendasi
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
2 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
3 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
3 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
5 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
6 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved