Jalan Sulit Diakses, Ibu Hamil di Luwu Utara Ditandu 3 Kilometer

Senin, 30 November 2020 - 13:45 WIB
loading...
Jalan Sulit Diakses,...
Ibu hamil di Luwu Utara ditandu sejauh 3 km karena akses jalan tak bisa dilalui kendaraan. Foto: iNews/Nasruddin.
A A A
LUWU UTARA - Seorang ibu hamil di Desa Minanga, Kecamatan Rongkong, Kabupaten Luwu Utara terpaksa ditandu oleh warga dan keluarga saat hendak melahirkan, Sabtu (28/11/2020).

Keputusan warga menandu ibu hamil bernama Yestafila ini lantaran Desa Minanga tak memiliki akses jalan yang dapat dilalui kendaraan . Yestifa ditandu sejauh tiga kilometer melewati jalan setapak menuju RS Hikma Masamba, didampingi bidan desa.



"Memang hanya ada satu akses. Tapi di sana tidak bisa dilalui kendaraan roda empat," kata seorang warga, Didit, di Kota Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, Minggu (29/11/2020).

Menurut Didit, masalah jalan di Desa Minanga juga kerap menyulitkan warga sakit yang hendak pergi berobat. Desa Minanga berlokasi sekitar empat kilometer dari Jalan Poros Trans Sulawesi.

"Kami juga butuh pelayanan infrastruktur dan kesehatan. Akses di sana memang seperti tidak menjadi perhatian pemerintah," kata dia.



Dia berharap, pemerintah daerah dapat memperhatikan kondisi masyarakat yang berada di lokasi terpencil. Desa Minanga dihuni sekitar 600 jiwa.

"Harapannya pemda bisa memenuhi kebutuhan kami, khususnya akses jalan dan pelayanan kesehatan , sehingga tidak ada lagi warga ditandu ke pusat kota untuk berobat," ujarnya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tragis, Ibu Hamil dan...
Tragis, Ibu Hamil dan 2 Anaknya Tewas dalam Kebakaran Warung Kelontong di Alor NTT
Jalan Penghubung Randudongkal-Watukumpul...
Jalan Penghubung Randudongkal-Watukumpul di Pemalang Rusak Parah usai Longsor
Sigap Turun Tangan,...
Sigap Turun Tangan, Anggota DPRD Partai Perindo Maluku Tenggara Selamatkan Ibu Hamil
Aksi Puluhan Emak-emak...
Aksi Puluhan Emak-emak Blokade Tutup Akses ke TPSA Dengung Lebak Gegara Jalan Rusak
Jalan Terbelah, Begini...
Jalan Terbelah, Begini Penampakan Titik Longsor di Jalur Lingar Selatan Malang-Blitar yang Terputus
Sat-set! Tim Cabup Hasbi-Amir...
Sat-set! Tim Cabup Hasbi-Amir Perbaiki Jalan Rusak Bareng Warga
Viral Pembagian Bantuan...
Viral Pembagian Bantuan Telur ke Ibu Hamil di Bandung Diminta Lagi, Begini Faktanya
Jalan Rusak Tak Kunjung...
Jalan Rusak Tak Kunjung Diperbaiki, Ratusan Warga Asahan Tutup Jalan Provinsi Kisaran-Simalungun
Memilukan! Ibu Hamil...
Memilukan! Ibu Hamil 5 Bulan Tewas Diserang 15 Gajah Liar di Musi Rawas
Rekomendasi
Pelatih Bongkar Perbedaan...
Pelatih Bongkar Perbedaan Islam Makhachev dan Khabib Nurmagomedov: Siapa yang Lebih Unggul?
Ketika 2 Podcaster Amerika...
Ketika 2 Podcaster Amerika Serikat Terkagum-kagum Dengar Suara Azan di Abu Dhabi
Penumpang Ini Muntah...
Penumpang Ini Muntah 30 Kali selama Penerbangan 6 Jam usai Makan Pasta Berbau Tak Sedap
Berita Terkini
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
7 menit yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
39 menit yang lalu
Bersihkan Sumur Limbah...
Bersihkan Sumur Limbah Pabrik, 3 Pekerja di Sumedang Tewas
1 jam yang lalu
Kabupaten Bandung Kembali...
Kabupaten Bandung Kembali Dilanda Banjir, 4 Kecamatan Terendam dan Ratusan Warga Mengungsi
2 jam yang lalu
Aksi Penggerudukan Rapat...
Aksi Penggerudukan Rapat Panja RUU TNI di Hotel Mewah Dilaporkan ke Polda Metro
3 jam yang lalu
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved