Sat-set! Tim Cabup Hasbi-Amir Perbaiki Jalan Rusak Bareng Warga

Senin, 11 November 2024 - 19:28 WIB
loading...
Sat-set! Tim Cabup Hasbi-Amir...
Anggota DPRD Lebak Regen Abdul Aris memperbaiki jalan rusak di Kampung Pejeuh, Desa Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak, Senin (11/11/2024). Foto/Istimewa
A A A
LEBAK - Anggota DPRD Lebak Regen Abdul Aris memperbaiki jalan rusak di Kampung Pejeuh, Desa Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak , Senin (11/11/2024). Perbaikan menggunakan dana pribadi.

Hal itu dilakukan lantaran wakil rakyat dari Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mendapatkan aspirasi dari masyarakat yang mengeluhkan kondisi jalan yang telah lama rusak. Perbaikan dilakukan secara gotong-royong bersama dengan warga sekitar.

Kondisi itu pun mendapat apresiasi dari berbagai pihak. "Kita dipilih oleh rakyat, kita bekerja untuk rakyat,"kata Regen saat dihubungi.



Tim pemenangan Hasbi Jayabaya - Amir Hamzah ini juga menekankan bahwa bantuan ini merupakan atensi dari calon kepala daerah (cakada) Hasbi Jayabaya. "Beliau juga memiliki visi sejalan dengan kita gimana caranya warga bisa rukun, unggul, hegar, aman, dan yakin," katanya.

Politikus yang dikenal dermawan ini memang bertekad sedari awal untuk mengabdi kepada masyarakat. Bahkan, dirinya juga all out memenangkan pasangan Hasbi - Amir di Pilkada Lebak.

"Kita harap bantuan pembangunan jalan ini bisa bermanfaat, ekonomi warga bisa meningkat jika ditunjang dengan infrastruktur yang memadai. Hari ini kita pakai dana pribadi, kenapa tidak anggaran pemerintah pun akan kita bawa aspirasi masyarakat, koordinasikan dengan Pemda sehingga bisa terealisasi," tandasnya.

Sementara itu, warga sekitar Jonir mengucapkan terima kasih kepada tim pasangan calon bupati (cabup) Hasbi Jayabaya - Amir Hamzah yang telah merealisasikan aspirasi warga secara cepat. Perbaikan itu, lanjut Jonir, dilakukan sepanjang 100 meter dengan metode cor.

"Alhamdulillah khususnya untuk Bapak Regen yang telah merealisasikan aspirasi warga dengan cepat, karena memang warga sudah lama menginginkan jalan ini untuk diperbaiki," tandasnya sebari menyerukan Hasbi - Amir menang.

Diketahui, di Pilkada Lebak Hasbi Jayabaya - Amir Hamzah didukung oleh beberapa partai politik seperti PDI Perjuangan, Golkar, PPP, Partai Perindo, Demokrat, PKB, Hanura, Gelora, dan Partai Masyumi.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
Tebarkan Kebahagiaan...
Tebarkan Kebahagiaan Ramadan hingga Pelosok Banten
Anggota DPRD dari Partai...
Anggota DPRD dari Partai Perindo Dukung dan Beri Bantuan Pembangunan Jalan Swadaya di Bangkalan
Masyarakat Baduy Tolak...
Masyarakat Baduy Tolak Bantuan Dana Desa Rp2,5 Miliar, Ini Alasannya
Sebulan Menjabat, Kapolres...
Sebulan Menjabat, Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki Tangkap 26 Pelaku Kejahatan
Suami di Lebak Banten...
Suami di Lebak Banten Bolos Kerja demi Keliling Cari Gas 3 Kg
Tradisi Kawalu, Kawasan...
Tradisi Kawalu, Kawasan Desa Adat Baduy Ditutup 3 Bulan
Jalan Penghubung Randudongkal-Watukumpul...
Jalan Penghubung Randudongkal-Watukumpul di Pemalang Rusak Parah usai Longsor
Terbit Instruksi Presiden,...
Terbit Instruksi Presiden, DPRD Lebak Pangkas Perjalanan Dinas Rp29 Miliar?
Rekomendasi
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Tarif dan Ketentuan...
Tarif dan Ketentuan Baru Pajak BBM di Jakarta, Simak Penjelasannya
Earth Hour 2025, Park...
Earth Hour 2025, Park Hyatt Jakarta Ajak Tamu Yoga dalam Gelap Bertabur Cahaya Lilin
Berita Terkini
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi...
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi Ratusan Paket Sembako dan Santunan Yatim Piatu
30 menit yang lalu
TNI-Polri Evakuasi 8...
TNI-Polri Evakuasi 8 Korban Serangan KKB di Distrik Anggruk ke RSAD Marthen Indey
1 jam yang lalu
TNI Evakuasi 42 Tenaga...
TNI Evakuasi 42 Tenaga Pengajar dan Kesehatan usai Serangan KKB di Distrik Anggruk Yahukimo
1 jam yang lalu
NasDem Siap Kawal Pemenangan...
NasDem Siap Kawal Pemenangan PSU Pilkada Siak
2 jam yang lalu
Harimau Sumatera yang...
Harimau Sumatera yang Diduga Sering Memangsa Ternak Warga Ditangkap, Dievakuasi ke Bukittinggi Zoo
2 jam yang lalu
Cerita Porter Stasiun...
Cerita Porter Stasiun Pasar Senen Manfaatkan Momen Mudik Cari Penghasilan untuk Beli Baju Lebaran Anak
3 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved