Truk Pengangkut Sabu Digerebek di Gerbang Tol Cikampek Utama

Senin, 09 November 2020 - 19:30 WIB
loading...
Truk Pengangkut Sabu Digerebek di Gerbang Tol Cikampek Utama
Polda Jawa Barat menggerebek dan menyita truk penggangkut narkoba jenis sabu, beserta sopir dan kernet di Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama, Karawang. Foto/Ist
A A A
BANDUNG - Polda Jabar menggerebek dan menyita truk penggangkut narkoba jenis sabu , serta sopir dan kernet di Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama . Keduanya diduga merupakan kurir sindikat narkoba antar provinsi.

Berdasarkan informasi yang diterima, saat diperiksa petugas truk sedang membawa puluhan kilogram sabu-sabu yang disembunyikan di ban dalam. Dari operasi penangkapan yang dilakukan pada Sabtu, 7 November 2020 itu diketahui bahwa sabu dikirim oleh bandar di Sumatera yang rencananya bakal diedarkan di Jawa Barat. (Baca juga: 4 Hari Terakhir, Gemuruh dan Batu Longsor Puncak Merapi Terdengar di Tlogolele)

"Benar ada penangkapan kurir sabu-sabu jaringan antarprovinsi," kata Direktur Ditresnarkoba Polda Jabar Kombes Pol Rudy Ahmad Sudrajat saat dikonfirmasi, Senin (9/11/2020). (Baca juga: LGMP Demo di Jayapura, Minta Otsus Papua Dilanjutkan)

Meski demikian, Rudy masih enggan menjelaskan secara detail kronologi penangkapan dua kurir narkoba yang membawa puluhan kilogram sabu tersebut. Alasannya penyidik masih melakukan pengembangan kasus untuk meringkus pelaku lain.

Rudy berjanji akan membeberkan kasus itu saat konferensi pers pada Selasa (10/11/2020). "Besok akan kami rilis ya. Mohon waktu untuk pengembangan," ujarnya.

Penangkapan 2 kurir narkoba itu merupakan hasil pengembanganoleh personel Subdit 2 Ditres Narkoba Polda Jabar yang dipimpin AKBP Herryanto.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3112 seconds (0.1#10.140)