Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah, Wakil Wali Kota Palopo Sebut Akhlak Rosulullah Teladan hingga Akhir Zaman

Minggu, 01 November 2020 - 19:43 WIB
loading...
Maulid Nabi Muhammad...
Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Basri Bandaso.Foto/SINDO Media/Chaerudin
A A A
PALOPO - Wakil Wali Kota Palopo, Rahmat Masri Bandaso (RMB) menyebutkan, akhlak Rosulullah Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam (SAW) merupakan teladan manusia hingga akhir zaman.

Sebagai Nabi dan Rosul terakhir, RMB menyebutkan, Nabi Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam adalah penyempurna segala akhlak dan ajaran kebaikan, sehingga menjadi panutan. (Baca juga: Kecam Pernyataan Djamari Chaniago, IPW: Seharusnya Malu Sebagai Mantan Petinggi Militer, Minta Maaf Bukan Arogan)

Ini disampaikan Wawali ali Kota Palopo saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1442 Hijriah di Masjid Assyifa BTN Nyiur Permai, Minggu (1/11/2020) kemarin. (Baca juga: Libur Panjang Berakhir, Ribuan Wisatawan Mulai Tinggalkan Pulau Bali)

Pada kegiatan ini, pantia pelaksana mengangkat tema "Menteladani akhlak Rosulullah SAW sebagai akal yang unggul di akhir zaman".

"Akhlak Rosul Muhammad SAW sangatlah mulia. Sebagai Nabi penutup dan Nabi akhir zaman tentu sunnah-sunnah Rosul wajib kita jalankan, dan hidupnya di tengah-tengah pergaulan kita," ujarnya.

Dalam kegiatan ini, Wakil Wali Kota Palopo dua periode ini menyinggung situasi Pandemi Corona (COVID-19) dari kacamata melemahnya perekonomian masyarakat.

Dirinya mendorong, agar seluruh masyarakat tetap memanfaatkan waktu sebaik baiknya dalam menghadapi kesulitan ekonomi bangsa saat ini.

"Rosulullah mengajarkan kita untuk tidak bermasal-malasan dan tetap semangat dalam situasi apapun. Pada zaman pandemi COVID-19 sekarang ini kita melihat peranan ibu-ibu sangat penting untuk anaknya karena harus kerja keras dalam mengajar anak dirumah karena sekolah tatap muka belum diberlakukan di Kota Palopo," ujarnya.

Pemerintah Kota Palopo terus memberikan ruang yang sangat besar untuk masyarakat dalam membangkitkan sektor perekonomian

"Karena kita bisa melihatnya sekarang ini ibu-ibu tidak boleh putus asa, tapi harus berfikir bahwa apa yang dapat dilakukan untuk membangkitkan perekonomian di dalam rumah tangga," ujarnya.

Pada kesempatan itu, dihadiri Ustad Taslim sekaligus membawakan hikmah Maulid yang diikuti oleh Majelis Taklim Assyifa serta seluruh masyarakat sekitar dengan tetap mamatuhi protokol kesehatan.

Selain kegiatan diatas, Wakil Wali Kota Palopo juga menyaksikan penyerahan Infaq beras Komunitas Pasukan Amal Sholeh (Paskas) di Pesantren Hidayatullah di Batu Walenrang Kecamatan Telluwanua.

RMB menyerahkan secara langsung beras kepada anak yatim, penghafal Alquran, dan fisabilillah dengan tujuan membantu dan apa yang diberikan dapat bermanfaat.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Autentikasi Dokumen...
Autentikasi Dokumen Ijazah Digital Diterapkan di Perguruan Tinggi Sulsel
Kisah Kerajaan di Sulsel...
Kisah Kerajaan di Sulsel Gempur Gabungan Pasukan Belanda dan Sidenreng
Profil Fadjry Djufry,...
Profil Fadjry Djufry, Putra Daerah yang Dilantik Jadi Penjabat Gubernur Sulsel
Detik-detik KH Asmuni...
Detik-detik KH Asmuni Noor Meninggal Dunia di Tengah Ceramah usai Ucap Alhamdulillah
Maulid Nabi Bareng Khofifah,...
Maulid Nabi Bareng Khofifah, Eri Cahyadi Serukan Pilih Pemimpin Suka Selawatan
Pilgub Sulsel, Paslon...
Pilgub Sulsel, Paslon Andi Sudirman-Fatmawati yang Diusung Perindo Dapat Nomor Urut 2
Long Weekend, Penumpang...
Long Weekend, Penumpang Kerata Api di Sumut Diprediksi Naik 11%
Libur Panjang, Penumpang...
Libur Panjang, Penumpang Tujuan Stasiun Daop 8 Surabaya Meningkat 26%
5.881 Napi di Sulsel...
5.881 Napi di Sulsel Terima Remisi Kemerdekaan, 73 Orang Langsung Bebas
Rekomendasi
Timnas Indonesia Jaga...
Timnas Indonesia Jaga Asa ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Ini Baru Awal!
Lewis Hamilton Berniat...
Lewis Hamilton Berniat Rancang Model Ferrari Terbaru
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Rabu 26 Maret 2025/26 Ramadan 1446 H
Berita Terkini
Antrean Kendaraan Pemudik...
Antrean Kendaraan Pemudik Kembali Terjadi di Gerbang Tol Pejagan Brebes, Gara-gara Saldo E-toll Habis
12 menit yang lalu
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Dipadati Kendaraan Pemudik, Rest Area KM 57 Membeludak
23 menit yang lalu
Cerita Pemudik dari...
Cerita Pemudik dari Tangerang Tempuh Waktu 12 Jam Mudik ke Lampung via Pelabuhan Ciwandan
40 menit yang lalu
Pemudik Diimbau Waspadai...
Pemudik Diimbau Waspadai 2 Titik Rawan Macet di Jalur Gentong Malangbong Garut
1 jam yang lalu
Ribuan Paket Sembako...
Ribuan Paket Sembako Ramadan Disebar ke Warga Sekitar Pelabuhan
1 jam yang lalu
3 Demonstran Tolak UU...
3 Demonstran Tolak UU TNI di Malang yang Hilang Kontak Ditemukan
1 jam yang lalu
Infografis
Tanda-tanda Kiamat yang...
Tanda-tanda Kiamat yang Akan Mengejutkan Dunia di Akhir Zaman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved