Pria Paruh Baya Selamat Meski Terhempas Kereta Api hingga Masuk ke Kolong Lokomotif

Sabtu, 17 Oktober 2020 - 16:43 WIB
loading...
Pria Paruh Baya Selamat...
Diduga kebingungan saat melintas di rel kereta api, seorang pria benama Juju Juanda (52) terhempas kereta lokomotif di rel dekat Pasar Pancasila Kota Tasikmalaya, namun selamat, Sabtu (17/10/2020). (Foto/Inews TV/Asep J)
A A A
TASIKMALAYA - Diduga kebingungan saat melintas di rel kereta api , seorang pria benama Juju Juanda (52) terhempas kereta lokomotif di rel dekat Pasar Pancasila, K ota Tasikmalaya , Sabtu (17/10/2020)

Warga Lengkong Kaler, Kelurahan Lengkongsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat ini terhempas hingga masuk ke kolong lokomotif yang melintas namun korban selamat.

Juju hanya mengalami luka di bagian kepala hingga bercucuran darah. Korban langsung dilarikan ke IGD RSUD Dokter Soekardjo Tasikmalaya untuk diberikan perawatan medis. (BACA JUGA: Maut di Perlintasan Kereta Api, 6 Nyawa Melayang)
Pria Paruh Baya Selamat Meski Terhempas Kereta Api hingga Masuk ke Kolong Lokomotif

Saksi mata di lokasi kejadian Hendra mengatakan, sebelum kejadian korban menyusuri rel kereta. Nah, saat kereta lokomotif mendekat, Hendra sudah memperingatkan bahwa kereta sudah mendekat.

Ketika korban berada di tengah rel baru sadar dan melihat kereta semakin mendekat. Korban pun berusaha lari menyelamatkan diri, tetapi korban malah terhempas kereta hingga masuk ke kolong lokomotif yang berjalan.

“Saya dan warga di sekitar lokasi kejadian mengira korban sudah meninggal karena masuk ke kolong lokomotif, tetapi korban selamat hanya mengalami luka dibagian kepala hingga bercucuran darah,” kata Hendra. (BACA JUGA: Curi Rambu-rambu Kereta Api, 3 Pemulung Ini Diamankan Polisi)

Sementara itu petugas palang pintu perlintasan kereta Pasar Pancasila, Agi Haryadi mengatakan, sebelum kejadian lokomotif sudah membunyikan klakson dan warga pun sudah berteriak untuk memperingatkan korban.

“Diduga kebingungan hingga pejalan kaki tersebut terhempas. Tapi kondisi korban hanya mengalami luka dibagian kepala langsung dibawa ke RSUD Dokter Soekardjo Tasikmalaya,” katanya.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2106 seconds (0.1#10.140)