Terdampak COVID-19, Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Putri Cempo Dilanjutkan

Rabu, 07 Oktober 2020 - 20:23 WIB
loading...
Terdampak COVID-19,...
PLTSa Putri Cempo saat dikunjungi Gubernur Ganjar Pranowo beberapa waktu lalu. Foto/SINDOnews/Ary Wahyu Wibowo
A A A
SOLO - Pembangunan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Putri Cempo di Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Solo bakal kembali dilanjutkan setelah sempat terhenti akibat pandemi COVID-19. Proyek PLTSa sempat terhenti sejak April 2020 lalu. (Baca juga: Ricuh Lagi, Massa Tolak UU Ciptaker Dipukul Mundur dari Gedung DPRD Jabar)

Direktur PT Solo Citra Metro Plasma Power (SCMPP), Elan Syuherlan mengatakan, pembangunan PLTSa akan kembali dilanjutkan pada bulan ini. "Kami hentikan sejak April ketika COVID-19 mulai muncul," ungkap Elan Syuherlan, Rabu (7/10/2020). Proyek berhenti hingga akhir September dan pada awal Oktober ini akan kembali dilanjutkan. (Baca juga: Cerita Saleh Husin Tentang Masjid Al Ikwan di Selatan Indonesia yang Moderen Minimalis)

Sebelum proyek berjalan, pihaknya tengah mengupayakan berbagai prosedur terpenuhi mengingat COVID-19 masih ada. Sehingga pihaknya tidak ingin tim di lapangan tertular. Sebab ketika awal pembangunan, pihaknya tidak mempunyai kesiapan untuk mengantisipasi COVID-19. Namun saat ini untuk standar operasional prosedur (SOP) sudah disesuaikan dengan masa pandemi COVID-19.

Pembangunan proyek telah mencapai tahap tahap konstruksi. Tercatat ada sekitar 100 pekerja di proyek PLTSa. Pihaknya akan melanjutkan pekerjaan sesuai rencana kerja yang telah tersusun. Pembangunan semula ditargetkan selesai Desember 2021 sudah beroperasi. Namun dengan adanya vakum enam bulan, semestinya ada penyesuaikan jadwal.

Setelah proyek kembali berjalan, pihaknya akan melihat seberapa cepat prosesnya. "Kami belum tahu kendala kendala di lapangan seperti apa. Jadi belum berani mengatakan bahwa akan mundur 6 bulan," terangnya. Selain COVID-19, sejauh ini tidak ada kendala dalam pembangunan PLTSa Putri Cempo.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1467 seconds (0.1#10.24)