DPRD Jabar Umumkan 7 Komisioner KPID Jabar Terpilih

Kamis, 01 Oktober 2020 - 13:09 WIB
loading...
DPRD Jabar Umumkan 7...
DPRD Jabar mengumumkan 7 calon komisioner KPID Jabar terpilih periode 2020-2023. Foto/Ist
A A A
BANDUNG - DPRD Jawa Barat melalui Komisi I mengumumkan calon komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jabar terpilih periode 2020-2023 setelah melalui serangkaian tahapan seleksi.

Ketua Komisi I DPRD Jabar, Bedi Budiman pun menyampaikan selamat atas hasil seleksi tersebut. Menurutnya, ke-7 calon komisioner terpilih tersebut ditentukan melalui rapat pleno seusai pihaknya menggelar tahapan Fit and Proper Test (Uji Kelayakan dan Kepatutan) kepada 21 calon komisioner yang berlangsung selama dua hari, 28-29 September 2020.

"Komisi I baru saja selesai melaksanakan rapat pleno untuk melakukan pengambilan keputusan dari uji kelayakan dan kepatutan yang dilaksanakan selama 2 hari, mulai tanggal 28 sampai 29 September. Akhirnya, terpilih 7 nama dari 21 peserta" ungkap Bedi dalam keterangan resminya, Kamis (1/9/2020). (BACA JUGA: Makanan Sehat Ini Baik untuk Anak Selama Pandemi Covid-19)

Bedi menjelaskan bahwa calon komisioner terpilih KPID Jabar periode 2010-2023 ditentukan berdasarkan penilaian Komisi I DPRD Jabar dan hasil uji kepatutan dan kelayakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Ke-21 calon komisioner yang telah mengikuti proses uji kelayakan dan kapatutan juga dinilai layak karena para calon komisioner tersebut merupakan hasil penyaringan yang telah dilakukan oleh tim seleksi (timsel).

Bedi menerangkan, diikuti oleh orang-orang yang memiliki berbagai latar belakang dan pengalaman, para calon komisioner tersebut menawarkan berbagai inovasi serta strategi untuk meningkatkan eksistensi serta kinerja KPID Jabar.

Selain melakukan uji kepatutan dan kelayakan, pihaknya ingin menggali strategi-startegi yang ditawarkan oleh para calon komisioner untuk meningkatkan kinerja KPID Jabar. (BACA JUGA: Kekeringan Landa Desa di Kabupaten Mojokerto)

"Tantangan media penyiaran seperti televisi dan radio mengalami beban yang berat di tengah persaingan yang ada. Penyiaran di daerah sulit untuk bertahan baik radio maupun televisi" katanya.

"Banyak regulasi yang akan hadir dan membutuhkan sumber daya KPID yang lebih baik lagi," sambung Bedi melanjutkan.

Pihaknya berharap, KPID Jabar tidak hanya melakukan pengawasan, namun secara bersamaan melakukan pengawasan yang bisa mebangkitkan gairah penyiaran daerah.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wakil Ketua DPRD Jawa...
Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Sebut Kasus HIV/AIDS Terjadi Penurunan pada 2024
KPID Jawa Timur Nobatkan...
KPID Jawa Timur Nobatkan Bank Jatim Sebagai BUMD Peduli Penyiaran
Nisya Ahmad Adik Raffi...
Nisya Ahmad Adik Raffi Ahmad Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar
Anggota DPRD Jabar 2024-2029...
Anggota DPRD Jabar 2024-2029 Dilantik, Jalan Asia Afrika Ditutup Sementara
Aksi Debus dan Bakar...
Aksi Debus dan Bakar Ban Warnai Demo Mahasiswa Tolak RUU Pilkada di Gedung DPRD Jabar
Demo Tolak RUU Pilkada...
Demo Tolak RUU Pilkada di DPRD Jabar, Massa Aksi: Ini Benar-benar Suara Kita!
Komitmen Sejahterakan...
Komitmen Sejahterakan Masyarakat, Caleg Perindo Marlyana Optimistis Jadi Anggota DPRD Jabar
Badut Gacor Perindo...
Badut Gacor Perindo Meriahkan Bazar Minyak Goreng Murah di Bandung
Warga Cimahi Doakan...
Warga Cimahi Doakan Caleg Perindo Marlyana Sukses di Pemilu 2024
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Revisi UU Sisdiknas,...
Revisi UU Sisdiknas, Wakil Ketua Komisi X: Pemerintah Pusat Akan Ambil Alih Tata Kelola Guru
Berita Terkini
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
36 menit yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
47 menit yang lalu
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
53 menit yang lalu
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
56 menit yang lalu
14 Ton MinyaKita Palsu...
14 Ton MinyaKita Palsu Disita Polda Jatim karena Diisi Minyak Curah
1 jam yang lalu
Ramadan Street Carnival...
Ramadan Street Carnival Bintaro, Dorongan Baru bagi UMKM dan Ekonomi Masyarakat
1 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Akui...
Militer Israel Akui Gagal Hadapi Operasi Badai al-Aqsa 7 Oktober
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved