Endus Jejak Kaki, Sapi Curian Berhasil Ditemukan

Kamis, 17 September 2020 - 09:21 WIB
loading...
Endus Jejak Kaki, Sapi...
Endus Jejak Kaki, Sapi Curian Berhasil Ditemukan. Foto/SINDOnews/Hana Purwadi
A A A
PROBOLINGGO - Satreskrim Polsek Leces, Probolinggo , Jawa Timur, berhasil mengamankan seekor sapi jantan di tengah kebun, jauh dari permukiman penduduk di Desa Kedungrejo, Bantaran.

Sapi seharga belasan juta rupiah tersebut adalah milik Korban bernama Abdullah (50) warga Pondok Wuluh, Kecamatan leces, yang ditinggal oleh pencuri karena ketakutan dikejar polisi. (Baca juga: Curi 3 Sapi Kurban, 2 Pria Ini Dihadiahi Timah Panas oleh Polisi )

Kapolsek Leces AKP Akhmad Gandi menjelaskan, terungkapnya barang bukti hewan sapi ini berkat respon cepat anggota kami dan laporan masyarakat, Kamis (17/9/2020). (Baca juga: Puluhan Orang di Kota Probolinggo Lakukan Aksi Balap Lari Liar )

"Begitu masyarakat melapor ada pencurian hewan sapi (Rabu malam), Tim Buru Cepat Polsek Leces langsung bergerak dan mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Berdasarkan hasil olah TKP dan keterangan saksi-saksi di lapangan, kami langsung bergerak mencari pelaku," kata Gandi.

Gandi mengatakan, pihaknya berharap masyarakat selalu melapor bila ada kejadian pencurian sapi agar anggota di lapangan dengan cepat bisa melacak keberadaan pelaku.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Leces Bripka Eko Aprianto menjelaskan, jejak sapi yang dibawa pelaku itu yang menjadi acuan petugas bisa menemukan sapi milik korban. "Jejak kaki sapi yang dibawa itu yang kami lacak dan akhirnya ketemu di desa tetangga. Namun sayang dalam giat tumpas curwan kali ini pelaku berhasil kabur," kata Apri.

Pelaku pencurian sapi biasanya jarang melintas di keramaian atau jalan karena rentan tepergok warga. Sehingga pelaku melintas di kebun atau tempat sepi. "Setelah kami lakukan pendalaman sapi tersebut kami kembalikan ke pemiliknya dan akan kami buru pelakunya," kata Apri.
(nth)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kendari Geger! Ribuan...
Kendari Geger! Ribuan Ampul Obat Bius Hilang di 2 Rumah Sakit
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Kecanduan Judi Slot,...
Kecanduan Judi Slot, Pegawai SPBU di Lampung Utara Nekat Curi Uang BBM Rp170 Juta
Kakak Bunuh Bos Mandor...
Kakak Bunuh Bos Mandor di Sumsel Gara-gara Adik Ditampar karena Curi Sawit
Rumah Dibobol Maling,...
Rumah Dibobol Maling, Pejabat di Lampung Kehilangan Emas Senilai Rp3,5 Miliar
Kecanduan Judi Online...
Kecanduan Judi Online dan Narkoba, Pria di Lubuklinggau Kuras Harta Tantenya
Jembatan Penghubung...
Jembatan Penghubung di Lereng Gunung Bromo Ambrol, Warga Dua Desa Terisolasi
Modus Bisa Bikin Hamil,...
Modus Bisa Bikin Hamil, Ibu Rumah Tangga di Lubuklinggau Ditangkap Polisi
Rekomendasi
Ramalan BI: Ekonomi...
Ramalan BI: Ekonomi RI di 2025 Tumbuh Melambat di Kisaran 4,7-5,5 Persen
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
Berita Terkini
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
47 menit yang lalu
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
1 jam yang lalu
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
1 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
1 jam yang lalu
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
1 jam yang lalu
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
3 jam yang lalu
Infografis
Komputer Berusia 2.000...
Komputer Berusia 2.000 Tahun Ditemukan, Ini Fungsinya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved