Warga Padang Yakin Sumbar Lebih Baik dengan Duet Mulyadi-Ali Mukhni

Kamis, 10 September 2020 - 21:30 WIB
loading...
Warga Padang Yakin Sumbar Lebih Baik dengan Duet Mulyadi-Ali Mukhni
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mulyadi-Ali Mukhni (Mualim) terus mendapat dukungan dan kepercayaan untuk memimpin Sumbar. Foto/Ist
A A A
PADANG - Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mulyadi-Ali Mukhni (Mualim) terus mendapat dukungan dan kepercayaan untuk memimpin Sumbar. Hal tersebut dikarenakan duet calon yang amanah ini diyakini mampu membawa Ranah Minang lebih baik.

Hal itu diungkapkan oleh warga Kota Padang, Anjas (52) yang menyebut pasangan Mualim bisa bekerja untuk masyarakat. Melihat rekam jejak keduanya, dia tidak ragu lagi untuk mendukung Mualim. Menurut dia, pemimpin Sumbar harus bisa membuat gebrakan pembangunan. "Kerja nyata lah, bagaimana gebrakan keduanya dalam pembangunan di Sumbar," kata Anjas. (Baca juga: Bentrokan Pecah di Sorong Papua, Warga Saling Serang dengan Senjata Tajam)

Dia menambahkan, Mualim sudah paham cara memimpin pemerintahan. Selain itu juga bisa mendengar aspirasi masyarakat untuk kebaikan bersama. Seperti yang baru diperlihatkan soal partai pengusung. "Intinya pada pemerintahannya pasti mengerti apa yang dilakukannya. Mengerti juga apa kehendak masyarakatnya," ujarnya. (Baca juga: Tukang Jahit dan Ketua RW yang Berani Nantang Gibran di Pilkada Solo)

Warga Kota Padang lainnya, Leni Tanjung (45) juga percaya Mualim bisa membawa kesejahteraan bagi masyarakat Sumbar. Menurut dia, hasil kerja keduanya telah menampakkan hal itu. Selain itu, Mualim membantu masyarakat yang kesulitan pada saat pandemi. Leni menyebut, Mualim pas bagi Sumbar dan menjadi harapan masyarakat.

"Semuanya, hasil kerja kerja kerasnya, perhatian kepada masyarakat kecil menengah sudah ada. Jadi udah melihat cara kerjanya. Makanya di situ tertarik mendukung," ujarnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6349 seconds (0.1#10.140)