Teknologi STREAMER DAIKIN: Ciptakan Udara yang Bersih Pada Ruangan

Senin, 23 September 2024 - 15:00 WIB
loading...
A A A
Proses pembersihan ini menggunakan penyaring khusus yang tidak bisa dilewati oleh berbagai partikel kecil. Untuk memaksimalkan kerjanya, alat ini dilengkapi dengan beberapa penyaring, seperti penyaring untuk gas dan penyaring untuk debu.

Meskipun pada umumnya air purifier memiliki sistem kerja yang serupa, tetapi DAIKIN Air Purifier dilengkapi dengan teknologi STREAMER. Teknologi STREAMER pada DAIKIN Air Purifier adalah teknologi yang tidak hanya menyaring berbagai partikel kecil saja, tetapi juga mengurai virus, bakteri, dan berbagai partikel berbahaya lainnya.

Tidak hanya itu, teknologi STREAMER juga merupakan teknologi pelepasan, di mana saat DAIKIN Air Purifier bekerja, maka akan dilepaskan juga plasma dengan “elektron berkecepatan tinggi” yang memiliki daya dekomposisi oksidatif 1.000 kali atau lebih dibanding plasma umum.

Plasma yang dilepaskan ini kemudian akan bergabung dengan komponen udara yang memiliki daya dekomposisi oksidatif yang kuat, sehingga akan mengatasi masalah bau, virus, maupun bakteri yang ada di ruangan.

Selain teknologi STREAMER, DAIKIN Air Purifier lainnya juga dilengkapi dengan berbagai teknologi pendukung lainnya, seperti HEPA Elektrostatis yang memberikan tingkat efektivitas lebih tinggi dalam memerangkap partikel halus, virus, dan bakteri.

Sementara bagi yang memiliki hewan peliharaan, DAIKIN juga menyediakan teknologi Pet Mode, yaitu teknologi yang akan menghisap bulu-bulu yang beterbangan di udara, serta dilengkapi dengan teknologi deodorizing filter untuk menghilangkan bau tidak sedap pada ruangan.

Untuk mendapatkan manfaat yang optimal dalam fungsinya membersihkan udara di rumah, Anda perlu memerhatikan teknologi yang ada pada DAIKIN Air Purifier yang dipilih. Selain itu, pastikan juga Anda memilih ukurang air purifier yang sesuai dengan luas ruangan.
(skr)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1245 seconds (0.1#10.140)