Elektabilitas Cabup Majalengka Eman Suherman 37,4 Persen, Pengamat: Melesat seperti Meteor

Kamis, 01 Agustus 2024 - 19:17 WIB
loading...
Elektabilitas Cabup...
Elektabilitas Cabup Majalengka Eman Suherman mencapai 37,4 persen berdasarkan hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia. Foto/Dok.Sindonews
A A A
MAJALENGKA - Elektabilitas Calon Bupati (Cabup) Majalengka Eman Suherman mencapai 37,4 persen berdasarkan hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia. Eman berada di urutan pertama dalam survei periode 5-11 Juli 2024 tersebut.

"Ini menunjukkan Eman telah melesat bak meteor dalam segi elektabilitas," kata Pengamat Politik dari Citra Institute Efriza, Kamis (1/8/2024).

Adapun di posisi kedua dalam survei tersebut yakni Mantan Bupati Majalengka Karna Sobahi dengan elektabilitas sebesar 28,7 persen. Tidak hanya unggul dari sisi elektabilitas, di dalam survei Indikator juga memotret Eman dipilih lantaran perhatian penuh pada rakyat.

Dalam survei tersebut, Eman sebagai pemimpin penuh perhatian kepada rakyat dengan total suara 15,7 persen. Kemudian, Eman juga merupakan pemimpin yang bersih dan antikorupsi. Eman dinilai bersih dari korupsi dengan total suara 3,5 persen.



Efriza yakin bahwa Eman terus menjadi harapan dan figur baru warga Majalengka dalam menatap kepemimpinan selanjutnya. Keunggulan Eman dari kandidat lainnya yakni perhatian pada rakyat serta bersih berprestasi.

"Ia figur baru yang memang diharapkan masyarakat menjadi pemimpin baru untuk Majalengka,” pungkasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1271 seconds (0.1#10.140)