Eman Suherman Cabup Majalengka Potensial, Mudah Diterima Semua Kalangan

Kamis, 13 Juni 2024 - 14:30 WIB
loading...
Eman Suherman Cabup Majalengka Potensial, Mudah Diterima Semua Kalangan
Sekda Majalengka Eman Suherman konsisten mendapat penerimaan sangat positif dari seluruh kalangan masyarakat. Eman sangat potensial meneruskan estafet kepemimpinan ke depan. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sekretaris Daerah (Sekda) Majalengka Eman Suherman konsisten mendapat penerimaan sangat positif dari seluruh kalangan masyarakat. Sebagai figur yang digadang maju calon bupati (cabup), Eman sangat potensial meneruskan estafet kepemimpinan ke depan.

“Eman menjadi pemimpin yang diterima (acceptable) oleh semua kalangan sehingga diharapkan untuk memimpin,” tutur Pengamat Politik Universitas Djuanda Gotfridus Goris Seran, Kamis (13/6/2024).

Dia mengatakan Eman menjadi figur yang begitu diharapkan masyarakat dapat memimpin Majalengka. Kedekatan Eman dengan berbagai lapisan masyarakat menjadi nilai tambah yang membuatnya semakin mendapatkan dukungan masyarakat luas di Pilkada 2024 .

Kedekatan Eman dengan masyarakat Majalengka bukan hanya menjadi buah bibir saja. Eman yang mengutamakan silaturahmi terus membangun hubungan baik dengan masyarakat Majalengka dari berbagai macam kalangan.

Hal itu terlihat pada unggahan Eman di Instagram pribadinya @eman_suherman15. Eman yang menyukai dunia olahraga turut serta meramaikan rangkaian acara yang bertajuk Turnamen Bola Volly Sekda Cup sekaligus peresmian Gelanggang Generasi Muda Talaga Manggung Majalengka.

Selain memiliki semangat muda, tidak lupa Eman menaruh perhatian yang besar kepada dunia pendidikan berbasis agama Islam. Seperti salah satu contohnya saat Eman memberikan bantuan kepada MI Nurul Iman yang ada di Babakansari, Bantarujeg, Majalengka.

Oleh karena itu, Seran menerangkan sosok Eman yang sederhana dan memiliki kedekatan dengan semua lapisan masyarakat bisa menjadi salah satu keunggulannya di Pilkada Majalengka. Dia meyakini, popularitas Eman yang tinggi bisa menjadi berkah elektoral di Pilkada 2024. “Dan ini tentu saja menjadi insentif elektoral bagi Eman Suherman dalam kontestasi Pilkada Majalengka 2024,” tandasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1952 seconds (0.1#10.140)
pixels