Peluncuran KA Joglosemarkerto Disambut Antusias

Sabtu, 01 Desember 2018 - 16:00 WIB
Peluncuran KA Joglosemarkerto Disambut Antusias
Peluncuran KA Joglosemarkerto Disambut Antusias
A A A
SOLO - Kereta api (KA) Joglosemarkerto relasi Yogyakarta-Solo-Semarang-Purwokerto resmi diluncurkan, Sabtu (1/12/2018). Peluncuran dilakukan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasial (Daops) 6, Daops 5 dan Daops 4.

Untuk wilayah Daops 6 Yogyakarta, peluncuran dilakukan di Stasiun Balapan Solo sekitar pukul 06.00 WIB. Perjalanan KA melingkar (loop line) dari Solo-Semarang-Solo melalui Yogyakarta Purwokerto, Tegal, dan Gundih. “Ini sebenarnya mengakomodir harapan masyarakat yang menginginkan jalur lintas utara dan selatan nyambung,” kata Direktur Logistik dan Pengembangan PT KAI Bambang Eko Martono saat peluncuran perdana KA Joglosemarkerto di Stasiun Balapan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (1/12/2018) pagi.

Selama ini, jalur selatan dan jalur utara harus transit dulu. Namun dengan KA Joglosemarkerto yang loop line, perjalanan bisa langsung memutar dari Jawa Tengah dan Yogyakarta. “Ada tiga trainshet yang disiapkan, berangkat dari Solo, Semarang, dan Purwokerto,” tandasnya.

Rute KA Joglosemarkerto merupakan gabungan rangkaian KA Kamandaka relasi Semarang Tawang-Purwokerto dan KA Joglokerto yang semula beroperasi dari Solo-Purwokerto pulang pergi. Sehingga posisinya menggantikan kedua KA tersebut.

Perjalanan KA Joglosemarkerto menggunakan dua kereta eksekutif dengan kapasitas 100 tempat duduk dan tujuh kereta ekonomi dengan kapasitas 560 tempat duduk. Executive Vice President (EVP) PT KAI Daops 6 Yogyakarta Eko Purwanto mengatakan, Perjalanan KA yang melingkar di wilayah Jawa bagian tengah diharapkan mendapatkan animo yang besar dari masyarakat. Sebab selama ini, KA Kamandaka dan KA Joglokerto tingkat okupansinya di atas 100%.

Untuk dua KA eksekutif, kondisinya relatif sangat baru umurnya. Sedangkan untuk KA ekonomi buatan tahun 2014. Perjalanan diharapkan lebih nyaman dan waktu keberangkatan lebih tepat.
Peluncuran KA Joglosemarkerto Disambut Antusias

Manager Humas PT KAI Daops 6 Yogyakarta Eko Budiyanto mengatakan, tingkat okupansi KA Joglosemarkerto saat peluncuran perdana dari Solo mendapat antusias tinggi dari masyarakat. “Saat keberangkatan dari Solo menuju Yogyakarta tingkat okupansi sudah 50%. Dan dari Yogyakarta ke Purwokerto bertambah lagi banyak,” terang Eko Budiyanto.

Dengan beroperasinya Joglosemarkerto juga dilakukan pola operasi baru dengan mengubah relasi KA Jaka Tingkir. Dengan keberangkatan semula dari Stasiun Purwosari diubah menjadi berangkat dari Stasiun Lempuyangan dengan tujuan masih sama, yakni Stasiun Pasar Senen.Perubahan jam keberangkatan KA Jaka Tingkir dari Stasiun Pasar Senen semula berangkat pukul 11.30 WIB menjadi pukul 07.15 WIB. Perubahan jam keberangkatan KA Jaka Tingkir relasi Lempuyangan-Pasar Senen yang semula berangkat dari Stasiun Purwosari pukul 18.00 WIB menjadi berangkat dari Stasiun Lempuyangan pukul 19.00 WIB.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4888 seconds (0.1#10.140)