326 Napi Lapas Sukamiskin Bandung Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024

Rabu, 14 Februari 2024 - 10:25 WIB
loading...
326 Napi Lapas Sukamiskin...
Kepala Lapas Sukamiskin, Wachid Wibowo memastikan, seluruh warga binaannya menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024 di TPS 905 dan 906 Lapas Sukamiskin, Kota Bandung, Rabu (14/2/2024). Foto/Agung BS/MPI
A A A
BANDUNG - Sebanyak 326 warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamiskin, Bandung menggunakan hak pilih mereka pada Pemilu 2024 di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang disediakan di dalam lapas, yaitu TPS 905 dan 906.

Kepala Lapas Sukamiskin, Wachid Wibowo, memastikan seluruh warga binaan yang memiliki hak pilih dapat menggunakannya. "Sesuai dengan DPT, ada 326 orang yang mengikuti pencoblosan di dua TPS," kata Wachid.

Berdasarkan keputusan hakim, semua warga binaan di Lapas Sukamiskin memiliki hak pilih penuh pada pemilu kali ini. "Tidak ada yang dicabut hak pilihnya," ujar Wachid.

Pihak Lapas Sukamiskin telah mengimbau para napi untuk menggunakan hak pilih mereka dengan penuh tanggung jawab. "Kami ingin mereka menggunakan hak pilihnya untuk menentukan masa depan bangsa," kata Wachid.



Proses pencoblosan di Lapas Sukamiskin berjalan lancar dan tertib. Petugas KPPS dan Lapas Sukamiskin bekerja sama untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses pemungutan suara.

Perhitungan suara di TPS 905 dan 906 Lapas Sukamiskin akan dimulai pada pukul 13.00 WIB. Hasilnya akan diumumkan setelah semua suara dihitung.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2006 seconds (0.1#10.140)