Hilang Diburu KPK, Gus Muhdlor Muncul Acungkan Salam 2 Jari dalam Kampanye Prabowo di Sidoarjo

Jum'at, 02 Februari 2024 - 11:24 WIB
loading...
Hilang Diburu KPK, Gus...
Bupati Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor mengacungkan salam 2 jari di Kampanye Prabowo-Gibran. Foto: iNews TV/Pramono Putra
A A A
SIDOARJO - Viral Bupati Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor muncul di Ponpes Bumi Selawat Sidoarjo mengacungkan salam 2 jari di hadapan ribuan massa, Kamis (1/2). Sebelumnya dia menghilang saat KPK menggeledah rumah dinasnya pada Rabu (31/1).

Dihadapan ribuan santri dan warga, Bupati Sidoarjo itu menyatakan mendukung pasangan calon nomor 2, Prabowo-Gibran. Dalam kampanye yang dikemas dalam kegiatan "NdereK Kyai Dukung Prabowo-Gibran," belasan anak naik ke atas panggung.



Bersama tokoh ulama, dia membacakan deklarasi mendukung pasangan calon nomor 2, Prabowo-Gibran. Bahkan, dia juga mengajak warga Sidoarjo untuk memilih pasangan nomor 2 dalam Pemilu 2024 mendatang.

Acara deklarasi untuk Prabowo-Gibran yang dibalut dengan selawatan itu memang digelar oleh KH Agoes Ali Masyhuri atau Gus Ali, pengasuh Ponpes Bumi Sholawat Sidoarjo yang sekaligus ayah Gus Muhdlor.



Turut hadir di acara itu adik ipar Gus Muhdlor sekaligus menantu Gus Ali, Fandi Akhmad Yani yang masih menjabat Bupati Gresik. Seketika acara itu jadi perhatian karena digelar di tengah pengusutan dugaan korupsi Rp2,7 miliar di Sidoarjo.

Dengan terang-terangan di acara itu Gus Muhdlor menyampaikan bahwa yang layak untuk melanjutkan pembangunan di Indonesia setelah dipimpin 2 periode oleh Presiden Jokowi adalah Capres 02 Prabowo Subianto.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Profil Profil Irjen...
Profil Profil Irjen Pol Rudi Setiawan, Pernah Ikut Pelatihan FBI Karier Moncer di KPK Kini Jadi Kapolda Jabar
Rumah La Nyala Mattalitti...
Rumah La Nyala Mattalitti Digeledah, KPK: Terkait Jabatannya di KONI Jatim
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
Hasto PDIP Didakwa Suap...
Hasto PDIP Didakwa Suap Rp600 Juta ke Komisioner KPU Wahyu Setiawan
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
KPK Geledah Kantor Dinas...
KPK Geledah Kantor Dinas PUPR dan PBJ Musi Banyuasin, Sita Barang Bukti Elektronik
Pj Bupati Akui Tata...
Pj Bupati Akui Tata Kelola Pelayanan Publik di Kabupaten Mimika Masih Kurang Baik
Datangi KPK, Pegiat...
Datangi KPK, Pegiat Antikorupsi JeJAK Sumut Sebut Kabupaten Langkat Darurat Korupsi
Rekomendasi
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto, Guntur Romli: Ada Upaya Kotor
Pecel hingga Ketoprak...
Pecel hingga Ketoprak Masuk Daftar 100 Salad Terbaik di Dunia
Ryan Gosling Resmi Bintangi...
Ryan Gosling Resmi Bintangi Film Star Wars: Starfighter, Tayang Perdana Mei 2027
Berita Terkini
3 Warga Tewas Akibat...
3 Warga Tewas Akibat Banjir di Bandarlampung
31 menit yang lalu
Isyarat Pangeran Purbaya...
Isyarat Pangeran Purbaya Penggal 2 Dalang Pemberontakan di Kerajaan Mataram
1 jam yang lalu
8 Detik Rekam Mahasiswi...
8 Detik Rekam Mahasiswi Mandi Bikin Tamat Karier Azwindar Dokter PPDS UI
1 jam yang lalu
Tampang Muhammad Azwindar...
Tampang Muhammad Azwindar Eka Satria, Dokter PPDS UI yang Rekam Mahasiswi Mandi
1 jam yang lalu
Pesawat Capung Mendarat...
Pesawat Capung Mendarat Darurat di Pantai Pangandaran Akibat Gagal Mesin
2 jam yang lalu
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
2 jam yang lalu
Infografis
Kapal Selam Nuklir AS...
Kapal Selam Nuklir AS Muncul di Korea Selatan, Korea Utara Marah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved