Kampanye di Rokan Hilir, Bazar Murah Perindo Diserbu Warga

Kamis, 18 Januari 2024 - 13:09 WIB
loading...
Kampanye di Rokan Hilir,...
Kegiatan bazar murah Partai Perindo di Dusun Maju Jaya, RT/RW 015/005, Kepenghuluan Bangko Lestari Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir. Foto: MPI/Banda Haruddin Tanjung
A A A
ROKAN HILIR - DPW Partai Perindo Riau bersama DPD Perindo Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) melakukan kegiatan sosial dengan melakukan bazar murah. Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen partai nomor urut 16 untuk membantu masyarakat.

Kegiatan bazar murah ini digelar di Dusun Maju Jaya, RT/RW 015/005, Kepenghuluan Bangko Lestari Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir Rabu (17/1/2024). Kegiatan ini disaksikan sekitar seribuan warga.

Ketua DPW Partai Perindo Riau Sayed Abubakar Asseggaf mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu bentuk kegiatan pro rakyat yang sudah lama dilakukan partai besutan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo tersebut.



”Hari ini kita menggelar bazar murah minyak goreng di Kabupaten Rokan Hilir. Begitu besar sambutan masyarakat atas kegiatan kita ini,” kata Sayed Abubakar Asseggaf.

Pria berdarah Arab ini mengatakan bahwa untuh hari ini Perindo menyiapkan sebanyak 600 paket minyak goreng. Semua paket yang disiapkan sudah habis diborong warga. Karena antias dia menyatakan bisa melakukan kegiatan serupa.



”Warga sangat antusias menyambut kegiatan kita. Ini bentuk komitmen Partai Perindo yang selalu dicintai rakyat,” ucap Sayed yang juga Caleg DPR-RI Dapil Riau I ini.

Sementara itu, Lina salah satu warga mengaku sangat senang dengan adanya bazar murah Partai Perindo. Dia berharap Perindo selalu dekat rakyat.

”Kita sangat senang dengan adanya kegiatan Partai Perindo. Kegiatan bazar murah ini sangat membantu rakyat di tengah kebutuhan pokok yang naik,” ucapnya penuh riang gembira.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3225 seconds (0.1#10.140)